Digosipkan Sakit, Kremlin: Putin Sehat
A
A
A
MOSKOW - Kremlin mengeluarkan konfirmasi terkait pemberitaan yang menyebutkan Presiden Rusia Vladimir Putin saat ini sedang dalam kondisi sakit. Kremlin membantah kabar tersebut, dan menyebut Putin saat ini dalam kondisi yang sangat sehat.
Kabar mengenai sakitnya Putin muncul ketika dia secara tiba-tiba membatalkan kunjungan kenegaraan ke Kazakstan. Pemerintah Kazakstan menyatakan, pihaknya mendapat informasi bahwa Putin membatalkan kunjungan itu karena sedang dalam kondisi yang tidak sehat.
"Dia dalam kondisi sehat," ucap Juru bicara Putin Dmitry Peskov dalam sebuah pernyataan. Menurut Peskov, seperti dilansir Reuters pada Kamis (12/3/2015), Putin jarang muncul ke publik bukan karena sakit, tapi karena dia memiliki agenda yang padat, dengan banyaknya rapat yang harus dihadiri.
"Dia memiliki banyak pertemuan yang harus dia datangi, bukan hanya hari ini, dan keesokan hari. Saya tidak tahu kapan dia akan kembali muncul ke publik, atau pertemuan mana yang terbuka untuk publik," tambahnya.
Putin memang sudah tidak menunjukan diri ke hadapan publik sejak tanggal 5 Maret lalu, yang menimbulkan banyak spekulasi. Kremlin sendiri langsung merilis foto-foto pertemuan yang dihadiri Putin pada tanggal 10-11 Maret kemarin, untuk memperkuat bantahan mereka mengenai kondisi Putin.
Kabar mengenai sakitnya Putin muncul ketika dia secara tiba-tiba membatalkan kunjungan kenegaraan ke Kazakstan. Pemerintah Kazakstan menyatakan, pihaknya mendapat informasi bahwa Putin membatalkan kunjungan itu karena sedang dalam kondisi yang tidak sehat.
"Dia dalam kondisi sehat," ucap Juru bicara Putin Dmitry Peskov dalam sebuah pernyataan. Menurut Peskov, seperti dilansir Reuters pada Kamis (12/3/2015), Putin jarang muncul ke publik bukan karena sakit, tapi karena dia memiliki agenda yang padat, dengan banyaknya rapat yang harus dihadiri.
"Dia memiliki banyak pertemuan yang harus dia datangi, bukan hanya hari ini, dan keesokan hari. Saya tidak tahu kapan dia akan kembali muncul ke publik, atau pertemuan mana yang terbuka untuk publik," tambahnya.
Putin memang sudah tidak menunjukan diri ke hadapan publik sejak tanggal 5 Maret lalu, yang menimbulkan banyak spekulasi. Kremlin sendiri langsung merilis foto-foto pertemuan yang dihadiri Putin pada tanggal 10-11 Maret kemarin, untuk memperkuat bantahan mereka mengenai kondisi Putin.
(esn)