Kenang Korban Teror Paris, Ratusan Ribu Orang Turun ke Jalan
A
A
A
PARIS - Ratusan ribu orang dikabarkan akan memenuhi jalanan beberapa kota di Prancis. Aksi ini dilakukan untuk menghormati para korban serangan teror Paris dalam satu pekan terakhir, dimana 17 orang tewas dalam serangan tersebut.
“Sekitar 700 ribu orang, atau mungkin lebih, akan memenuhi jalanan kota-kota di Prancis untuk memberikan penghormatan pada korban serangan teror dalam beberapa hari terakhir,” ungkap Menteri Dalam Negeri Prancis, Bernard Cazeneuve.
Melansir Al Arabiya, Minggu (11/1/2015), rencananya aksi ini akan dilakukan pada siang hari ini waktu setempat. Presiden Prancis, Francois Hollande dan mantan Presiden Prancis Nicolas Sarkozy akan ikut dalam aksi tersebut.
Bukan hanya para pemimpin Prancis yang akan menghadiri aksi itu, beberapa pemimpin Eropa dan Timur Tengah juga dikabarkan akan ikut dalam aksi itu.
Perdana Menteri Belgia, Inggris, Denmark, Spanyol, Turki, dan Belanda serta Kanselir Jerman, Presiden Parlemen Eropa dan Uni Eropa dan Sekretaris Jenderal NATO dikabarkan akan turut dalam aksi tersebut.
“Sekitar 700 ribu orang, atau mungkin lebih, akan memenuhi jalanan kota-kota di Prancis untuk memberikan penghormatan pada korban serangan teror dalam beberapa hari terakhir,” ungkap Menteri Dalam Negeri Prancis, Bernard Cazeneuve.
Melansir Al Arabiya, Minggu (11/1/2015), rencananya aksi ini akan dilakukan pada siang hari ini waktu setempat. Presiden Prancis, Francois Hollande dan mantan Presiden Prancis Nicolas Sarkozy akan ikut dalam aksi tersebut.
Bukan hanya para pemimpin Prancis yang akan menghadiri aksi itu, beberapa pemimpin Eropa dan Timur Tengah juga dikabarkan akan ikut dalam aksi itu.
Perdana Menteri Belgia, Inggris, Denmark, Spanyol, Turki, dan Belanda serta Kanselir Jerman, Presiden Parlemen Eropa dan Uni Eropa dan Sekretaris Jenderal NATO dikabarkan akan turut dalam aksi tersebut.
(esn)