Bisa Tembus Tank, ISIS Pamer Senapan Sepanjang 3 Meter

Kamis, 04 Desember 2014 - 15:51 WIB
Bisa Tembus Tank, ISIS...
Bisa Tembus Tank, ISIS Pamer Senapan Sepanjang 3 Meter
A A A
KOBANE - Kelompok ISIS merilis foto senapan raksasa sepanjang 10 kaki atau sekitar tiga meter yang mereka gunakan. Peluru senapan raksasa itu bisa menembus tank lapis baja.

Untuk menggunakan senapan raksasa itu tidak mudah. Setidaknya butuh harus didukung dua tripod. Dampak tembakan senapan itu tiga kali lebih dahsyat dari tembakan senapan biasa.

Dalam foto itu tampak seorang militan ISIS menggunakan senapan raksasa di balik jendela bangunan di Kobane, wilayah Suriah yang berbatasan dengan Turki.

Menurut ahli senjata api, David Dyson, efek senjata raksasa itu masih diperdebatkan.

“Masalahnya dengan mengidentifikasi efek senjata ini adalah; pertama, kita tidak tahu pasti ukuran kalibernya. Kedua, dan mungkin lebih penting, kita tidak tahu seberapa baik senjata itu akurat digunakan,” ujarnya.

”Efeknya juga akan tergantung pada jenis amunisi yang digunakan. Putaran dari proyektilnya akan efektif (menembak) terhadap personel dan kendaraan termasuk tank lapis baja ringan,” lanjut dia, seperti dikutip Daily Mail, semalam.

Foto senpan raksasa yang digunakan ISIS itu disebarkan kelompo militan saingan mereka, yakni al-Nusra, cabang al-Qaeda di Suriah. ISIS dibentuk oleh penggabungan dari al-Nusra dan al-Qaeda di Irak pada tahun 2013.

Tetapi, banyak anggota kelompok al-Nusra menolak dan berseteru dengan ISIS sejak Maret 2014. Lebih dari 3 ribu militan tewas selama kedua kelompok itu berperang.
(mas)
Berita Terkait
Pasca Bom Bunuh Diri...
Pasca Bom Bunuh Diri ISIS-K, Pasukan Taliban Blokade Jalan di Kawasan Bandara Kabul
ISIS Serbu Penjara Kurdi...
ISIS Serbu Penjara Kurdi Suriah, 25 Tewas
ISIS Tingkatkan Pertempuran...
ISIS Tingkatkan Pertempuran di Sinai, Rumah Warga Jadi Jebakan Bom
Simpatisan ISIS Serang...
Simpatisan ISIS Serang Desa di Nigeria, 59 Tewas
Serbu Penjara di Afghanistan,...
Serbu Penjara di Afghanistan, Anggota ISIS Bebaskan Ratusan Tahanan
ISIS Klaim Serangan...
ISIS Klaim Serangan Mortir di Kabul
Berita Terkini
3 Negara yang Tak Hadiri...
3 Negara yang Tak Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Mana Saja Itu?
1 jam yang lalu
Jenderal Rusia Tewas...
Jenderal Rusia Tewas dalam Ledakan Bom Mobil, Kremlin Tebar Ancaman
2 jam yang lalu
Dunia Tak Baik-baik...
Dunia Tak Baik-baik Saja, Diplomasi Spontan Menggema pada Pemakaman Paus Fransiskus
2 jam yang lalu
Dokumen CIA 1993 Prediksi...
Dokumen CIA 1993 Prediksi Siapa Pemenang dalam Perang India dan Pakistan
3 jam yang lalu
3 Dendam Israel ke Paus...
3 Dendam Israel ke Paus Fransiskus, hingga Enggan Mengirim Pejabat Senior ke Pemakaman
3 jam yang lalu
Trump Ingatkan Netanyahu:...
Trump Ingatkan Netanyahu: Baik-baiklah kepada Warga Gaza yang Menderita
4 jam yang lalu
Infografis
3 Hukuman Mati yang...
3 Hukuman Mati yang Mengguncang China Sepanjang 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved