Lagi, Truk-truk Rusia Masuki Wilayah Ukraina

Senin, 01 Desember 2014 - 17:38 WIB
Lagi, Truk-truk Rusia Masuki Wilayah Ukraina
Lagi, Truk-truk Rusia Masuki Wilayah Ukraina
A A A
KIEV - Pemerintah Ukraina dalam laporan terbarunya kembali menyatakan, bahwa truk-truk misterius dari wilayah Rusia kembali memasuki wilayah Ukraina timur. Ini kali kedua truk-truk Rusia memasuki wilayah Ukrina dalam satu pekan terakhir.

“Sekitar 106 truk dari arah Rusia dengan muatan yang tak diketahui isinya telah memasuki wilayah Ukraina melalui pos perbatasan,” ucap juru bicara Pusat Informasi dan Analisis Dewan Keamanan dan Pertahanan Nasional Ukraina Kolonel Andriy Lysenko.

Lysenko menambahkan, apa yang dilakukan Rusia telah melanggar kedaulatan Ukraina. “Kejadian ini merupakan pelanggaran atas seluruh peraturan internasional, serta undang-undang Ukraina,” tegasnya, dalam rilis tertulis yang diterima Sindonews.com pada Senin (1/12/2014).

Menurutnya, petugas penjaga perbatasan dan pabean Ukraina hanya dapat melihat dan mengamati masuknya konvoi Rusia ke wilayah perbatasan, dan para petugas tersebut tidak diberikan kesempatan untuk memeriksa isi kargo.

Pemerintah Rusia kerap menyebut truk-truk yang mereka kirim ke wilayah Ukraina timur berisi bantuan kemanusian yang dibutuhkan oleh warga di sana. Namun, pemerintah Ukraina mencurigai ada muatan rahasia yang dibawa truk-truk tersebut.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4910 seconds (0.1#10.140)