Dinyatakan Meninggal oleh Dokter, Bocah Saudi Hidup Lagi

Selasa, 21 Oktober 2014 - 15:08 WIB
Dinyatakan Meninggal oleh Dokter, Bocah Saudi Hidup Lagi
Dinyatakan Meninggal oleh Dokter, Bocah Saudi Hidup Lagi
A A A
RIYADH - Rayan Abdul Aziz Al Shahrani, 14, bocah di Arab Saudi telah dinyatakan meninggal secara klinis oleh dokter. Namun, keajaiban terjadi karena dia kembali ke kehidupan setelah berteriak di sebuah rumah sakit yang merawatnya.

Bocah itu merupakan korban kecelakaan di mana ibu dan tiga saudaranya tewas dalam sebuah kecelakaan. Dokter yang merawat Rayan, seperti dikutip Emirates247, Selasa (21/10/20014), pernah menyatakan bahwa bocah itu mengalami gegar otak dan hanya memiliki peluang lima persen untuk bertahan hidup.

Kakek bocah itu, Ali Saeed Al Shahrani pasrah dengan diagnosa dokter. Namun, dia percaya kepada Tuhan yang berhak menentukan manusia hidup atau meninggal. Dia pun percaya cucunya bisa bertahan hidup.

“Saya tidak berhenti berdoa untuknya. Tiba-tiba cucu saya terbangun dan berteriak memanggil ayah dan ibunya,” ujarnya kepada surat kabar Sabq.
Kecelakaan yang membuat bocah itu sekarat terjadi di kota Al-Khurmah selatan. Ibunya, serta tiga saudaranya tewas.

Sedangkan ayahnya dan kerabatnya yang lain berhasil selamat. Menurut ayah bocah itu, kecelakaan akibat unta liar yang berkeliaran di jalan.

”Dokter hampir tidak bisa percaya ketika Rayan bangun. Saya mengimbau semuanya untuk berdoa bagi pemulihan Rayan dan minta ampun untuk mereka yang meninggal,” ujar Ali.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6039 seconds (0.1#10.140)