Obama: Dunia harus isolasi Rusia

Minggu, 27 April 2014 - 20:39 WIB
Obama: Dunia harus isolasi...
Obama: Dunia harus isolasi Rusia
A A A
Sindonews.com – Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama pada Minggu (27/4/2014) menyatakan, dunia harus bersatu dan mengisolasi Rusia sebagai tanda ketidaksetujuan terhadap aksi mereka di Ukraina.

Seperti dilansir CNN, Obama mengatakan, hal tersebut harus dilakukan agar Rusia segera menghentikan aksi mereka yang dianggap oleh dunia Barat, serta sekutunya telah melakukan aksi provokasi di Ukraina.

"Penting bagi kita untuk memastikan bahwa kita adalah bagian dari koalisi internasional dalam mengirim pesan dengan mengisolasi Rusia, bukan (persepsi) AS berusaha untuk menarik Ukraina keluar dari orbit nya," ungkap Obama.

"Rusia bahkan tidak mengangkat satu jari pun untuk membantu menyelesaikan krisis ini. Pada kenyataannya, ada bukti kuat bahwa mereka telah mendorong aksi separatis di timur Ukraina," Obama menambahkan.

Sebelumnya, AS dan pemimpin negara kelompok tujuh (G7) telah sepakat untuk menjatuhkan sanksi terbaru kepada Rusia. Hal ini dilakukan karena Rusia dianggap mencedereai perjanjian Jenewa. Sanksi terbaru untuk Rusia rencananya akan diumumkan pada awal pekan depan.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1155 seconds (0.1#10.140)