Putin berharap Rusia tak gempur Ukraina

Kamis, 17 April 2014 - 17:55 WIB
Putin berharap Rusia...
Putin berharap Rusia tak gempur Ukraina
A A A
Sindonews.com - Presiden Rusia, Vladimir Putin, pada Kamis (17/4/2014) menuduh pemerintah baru Ukraina sedang bergerak menuju jurang permusuhan. Putin pun berharap Rusia menahan hak untuk menggunakan militernya untuk menyerang Ukraina.

Rusia seperti dikutip Reuters, telah mengerahkan puluhan ribu tentaranya di perbatasan timur Ukraina, sejak kelompok separatis pro-Rusia di Ukraina timur merebut gedung-gedung pemerintah yang memicu konflik besar.

Menurut Putin, opsi mengirim pasukan Rusia itu masih sangat terbuka. Namun, dia berharap hal itu tidak dilakukan. ”Saya sangat berharap bahwa saya tidak berkewajiban untuk menggunakan hak ini dan melalui cara-cara politik dan diplomatik kita bisa menyelesaikan semua masalah akut di Ukraina,” kata Putin.

Putin mengingatkan bahwa majelis tinggi parlemen Rusia pada tanggal 1 Maret 2014 sudah menyetujui jika Rusia mengirim pasukannya ke Ukraina. Putin merasa Rusia memiliki hak mengerahkan militernya guna melindungi warga etnis Rusia di Ukraina timur yang bermusuhan dengan pemerintah baru Ukraina.

”Ini adalah pertanyaan tentang jaminan bagi orang-orang ini (etnis Rusia),” katanya.”Kita harus melakukan segala sesuatu sehingga membantu orang-orang ini untuk membela hak-hak mereka dan menentukan nasib mereka sendiri . Dan kita akan berjuang untuk itu.”
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1236 seconds (0.1#10.140)