Membingungkan, sinyal kelima tak terkait MH370
A
A
A
Sindonews.com - Temuan sinyal yang tertangkap kapal Australia semakin membingungkan. Pasalnya, Badan Pusat Koordinasi Bersama (JaCC) menyatakan, sinyal kelima yang terdeteksi tidak berhubungan dengan kotak pesawat Malaysia Airlines MH370.
Kepala JaCC, Angus Houston, mengkonfirmasi sinyal kelima yang terdeteksi kemarin petang sama sekali tidak terkait dengan kotak hitam pesawat MH370. ”Pada informasi yang saya miliki, belum ada terobosan besar dalam pencarian MH370,” kata Houston seperti dikutip Reuters, Jumat (11/4/2014).
Padahal, hanya berselang beberapa saat sebelumnya Perdana Menteri Australia, Tony Abbott, mengatakan, dia sangat yakin sinyal yang terdeteksi kapal Australia berasal dari kotak hitam pesawat MH370.
”Sangat yakin bahwa sinyal yang terdeteksi dalam pencarian pesawat Malaysia Airlines yang hilang berasal dari kotak hitam pesawat MH370,” kata Abbott.
”Kami telah sangat mempersempit wilayah pencarian, dan kami sangat yakin sinyal berasal dari kotak hitam,” lanjut Abbott saat berada di China, seperti dilansir Australian Broadcasting Corporation. Tapi, Abbott memperingatkan bahwa sinyal yang dia yakini berasal dari kotak hitam pesawat MH370 itu bisa memudar.
Kepala JaCC, Angus Houston, mengkonfirmasi sinyal kelima yang terdeteksi kemarin petang sama sekali tidak terkait dengan kotak hitam pesawat MH370. ”Pada informasi yang saya miliki, belum ada terobosan besar dalam pencarian MH370,” kata Houston seperti dikutip Reuters, Jumat (11/4/2014).
Padahal, hanya berselang beberapa saat sebelumnya Perdana Menteri Australia, Tony Abbott, mengatakan, dia sangat yakin sinyal yang terdeteksi kapal Australia berasal dari kotak hitam pesawat MH370.
”Sangat yakin bahwa sinyal yang terdeteksi dalam pencarian pesawat Malaysia Airlines yang hilang berasal dari kotak hitam pesawat MH370,” kata Abbott.
”Kami telah sangat mempersempit wilayah pencarian, dan kami sangat yakin sinyal berasal dari kotak hitam,” lanjut Abbott saat berada di China, seperti dilansir Australian Broadcasting Corporation. Tapi, Abbott memperingatkan bahwa sinyal yang dia yakini berasal dari kotak hitam pesawat MH370 itu bisa memudar.
(mas)