YouTube hapus simbol Allah di video Katy Perry

Kamis, 27 Februari 2014 - 18:30 WIB
YouTube hapus simbol...
YouTube hapus simbol Allah di video Katy Perry
A A A
Sindonews.com – Situs YouTube yang dikelola Google, diam-diam mengedit video klip bintang pop asal Amerika Serikat, Katy Perry. Situs itu telah menghapus simbol “Allah” dari video klip “Dark Horse” yang menuai kemarahan warga Muslim di seluruh dunia.

Tindakan itu dilakukan pihak YouTube, setelah sebuah petisi yang ditandatangani warga Muslim dari berbagai negara di dunia, muncul. Petisi global yang menyebar melalui situs Change.org, mendesak agar YouTube menghapus video klip tersebut.

Penggagas petisi tersebut, mengklaim bahwa Perry benar-benar membakar simbol “Allah” dalam video yang berkisah tentang putri Mesir kuno yang marah dengan para pelamarnya. Rabu kemarin, petisi itu sudah ditandatangani 50 ribu warga Muslim di berbagai negara.

Shazad Iqbal, 22, penggagas petisi, senang setelah YouTube memahami kemarahan warga Muslim dunia atas penayangan video klip kontroversial itu. ”Saya senang untuk memberitahu Anda semua, bahwa simbol ‘Allah’ telah dihapus dari video 'Dark Horse',” katanya.

“Kita tidak bisa melakukannya tanpa dukungan semua orang. Jadi saya berterima kasih kepada masing-masing Anda, sehingga suara kita didengar,” lanjut Iqbal, seperti dilansir Jpost, Kamis (27/2/2014). Kendati demikian, baik pihak YouTube maupun pihak Perry belum bersedia memberikan klarifikasi.

Setelah video itu diedit YouTube, ada perbedaan yang mencolok sejak video itu ditayangkan 20 Februari 2014. Sebelum diedit, simbol “Allah” terlihat jelas di liontin seorang pria dalam video tersebut. Setelah diedit, simbol liontin itu tidak ada lagi.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6640 seconds (0.1#10.140)