Jet-jet tempur Israel gempur Libanon

Selasa, 25 Februari 2014 - 09:32 WIB
Jet-jet tempur Israel...
Jet-jet tempur Israel gempur Libanon
A A A
Sindonews.com - Pesawat-pesawat jet tempur Israel menyerang wilayah Libanon timur, dekat perbatasan dengan Suriah, kemarin. Sumber-sumber keamanan Libanon tidak mengetahui apa sebenarnya target dari serangan Israel tersebut.

Sedangkan pihak militer Israel menolak berkomentar. Namun, sumber keamanan Israel mengklaim serangan itu sebagai hal biasa.

”Serangan udara itu biasa untuk memaksa (mengacaukan) aktivitas di wilayah perbatasan utara,” kata sumber itu, mengacu kepada kebiasaan aktivitas penyelundupan yang dilakukan di wilayah perbatasan Libanon dan Israel, seperti dikutip Reuters, Selasa (25/2/2014).

Pesawat Israel tercatat sudah beberapa kali menyerang daerah itu dalam dua tahun terakhir. Sumber keamanan mereka mengklaim, target serangan itu ditujukan kepada truk-truk pengangkut senjata yang diselundupkan dari Suriah untuk pasukan Hizbullah Libanon.

Belum ada laporan kerusakan maupun kemungkinan adanya korban jiwa dalam serangan pesawat jet tempur Israel ke Libanon itu. Baik Pemerintah Israel maupun Pemerintah Libanon juga belum memberikan konfirmasi perihal serangan tersebut.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0788 seconds (0.1#10.140)