Di tengah cuaca ekstrim, 15 mobil di AS tabrakan sekaligus
A
A
A
Sindonews.com - Tiga orang dipastikan tewas dan banyak lainnya terluka setelah terperangkap di bawah reruntuhan akibat kecelakaan berantai di Michigan City, Indiana, Amerika Serikat (AS). Tabrakan berantai itu, melibatkan sekitar 15 mobil semi-trailer.
”Terlalu banyak kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan itu untuk dihitung, sekitar 15 mobil semi-trailer,” kata penyidik kepolisian LaPorte, John Sullivan, seperti dikutip New York Daily, Jumat (24/1/2014).
Yang mengerikan, insiden itu terjadi di tengah cuaca dingin ekstrim. Polisi mengatakan, banyak pengendara terjebak selama berjam-jam di tengah cuaca dingin tersebut. Petugas pemadam kebakaran dilaporkan masih berupaya menyelamatkan para korban.
”Pada situasi ini, siapa pun yang bisa dievakuasi hidup-hidup, mungkin mendapat mukjizat,” ujar Sullivan. Kecelakaan berantai itu juga memicu kemacetan panjang.
”Kami telah mengevakuasi kendaraan yang sebelumnya terjebak di jalan. Kami menangani mereka. Kami tidak tahu berapa banyak orang yang ada di reruntuhan kendaraan (yang tabrakan),” ujar pejabat kepolisian Indiana, Letnan Peter Wood.
”Terlalu banyak kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan itu untuk dihitung, sekitar 15 mobil semi-trailer,” kata penyidik kepolisian LaPorte, John Sullivan, seperti dikutip New York Daily, Jumat (24/1/2014).
Yang mengerikan, insiden itu terjadi di tengah cuaca dingin ekstrim. Polisi mengatakan, banyak pengendara terjebak selama berjam-jam di tengah cuaca dingin tersebut. Petugas pemadam kebakaran dilaporkan masih berupaya menyelamatkan para korban.
”Pada situasi ini, siapa pun yang bisa dievakuasi hidup-hidup, mungkin mendapat mukjizat,” ujar Sullivan. Kecelakaan berantai itu juga memicu kemacetan panjang.
”Kami telah mengevakuasi kendaraan yang sebelumnya terjebak di jalan. Kami menangani mereka. Kami tidak tahu berapa banyak orang yang ada di reruntuhan kendaraan (yang tabrakan),” ujar pejabat kepolisian Indiana, Letnan Peter Wood.
(mas)