3 menteri mundur, kabinet Turki dirombak besar-besaran

Kamis, 26 Desember 2013 - 09:10 WIB
3 menteri mundur, kabinet...
3 menteri mundur, kabinet Turki dirombak besar-besaran
A A A
Sindonews.com – Perdana Menteri Turki, Recep Tayyip Erdogan, merombak kabinetnya secara besar-besaran. Tindakan itu, menyusul mundurnya tiga menteri setelah anak-anak mereka ditangkap karena kasus korupsi.

Ketiga menteri yang mengundurkan diri adalah, Menteri Lingkungan, Erdogan Bayraktar, Menteri Ekonomi Zafer Caglayan dan Menteri Dalam Negeri Muammer Guler.

Erdogan mengumumkan di stasiun televisi, bahwa, dia telah mengganti tiga menterti yang mengundurkan diri. Selain itu, dia juga mengganti, Menteri Urusan Uni Eropa, Menteri Transportasi, Menteri Olahraga, Menteri Industri, dan sejumlah menteri lainnya.

Perombakan besar-besaran diputuskan dalam rapat tertutup dengan Presiden Abdullah Gul, kemarin. Meski sejumlah menterinya mengundurkan diri karena terkait skandal korupsi, Erdogan mengklaim partai pimpinannya, yakni Partai Keadilan dan Pembangunan (AKP) yang berkuasa di Turki tetap bersih.

Dia bersikeras, penyelidikan kasus korupsi oleh polisi adalah penyelidikan kotor dan bermuatan politis. Erdogan sendiri telah memecat puluhan polisi yang menyelidiki kasus korupsi di tubuh pemerintahan Erdogan.

”Beberapa teman saya telah meminta untuk dimaafkan karena perkembangan terakhir,” kata Erdogan. Dalam pidato di stasiun televisi itu, Erdogan juga bersumpah bahwa dia tidak mentoleransi kasus korupsi.

Namun, dalam kasus korupsi yang menggerogoti pemerintahannya, dia menuding ada unsur politik. Dia mencurigai oposisi dan media. ”Jika putusan dibuat oleh partai oposisi di hari kedua penyelidikan, apa gunanya (kita) memiliki hakim?,” katanya, seperti dikutip Reuters, Kamis (26/12/2013).

”keputusan dibuat oleh media, apa gunanya kita memiliki prosedur hukum yang panjang ini?,” lanjut Erdogan.
(mas)
Berita Terkait
Banyak Bangunan Ambruk...
Banyak Bangunan Ambruk Saat Gempa, Turki Tahan 180 Orang
Timnas Indonesia Dibungkam...
Timnas Indonesia Dibungkam Inggris 0-3 di Piala Dunia Amputasi
Hikmah di Balik Bencana,...
Hikmah di Balik Bencana, Perbatasan Armenia-Turki Dibuka untuk Pertama Kalinya
Jaga Amanah 106 Tahun,...
Jaga Amanah 106 Tahun, Keluarga Palestina Serahkan Uang Tentara Turki Utsmani
Harapan di Tengah Reruntuhan...
Harapan di Tengah Reruntuhan Gempa Dahsyat Turki-Suriah
Pelepasan Bantuan Kemanusiaan...
Pelepasan Bantuan Kemanusiaan ke Turki
Berita Terkini
Apa Kemampuan yang Dihadapi...
Apa Kemampuan yang Dihadapi AS Saat Memasuki 'Sarang Tawon' Houthi?
15 menit yang lalu
Arab Saudi, Qatar, India...
Arab Saudi, Qatar, India dan Pakistan Negara Pengimpor Senjata Terbesar di Dunia
59 menit yang lalu
Sekjen PBB Kaget Israel...
Sekjen PBB Kaget Israel Gempur Gaza, 322 Warga Palestina Tewas dan Hilang
1 jam yang lalu
AS bisa Akui Krimea...
AS bisa Akui Krimea sebagai Wilayah Rusia
2 jam yang lalu
5 Negara yang Dikuasai...
5 Negara yang Dikuasai Militer, Nomor 4 Tetangga Indonesia
3 jam yang lalu
Apakah Zelensky bisa...
Apakah Zelensky bisa Lengser dari Kursi Presiden Ukraina? Simak Ulasan Lengkapnya
4 jam yang lalu
Infografis
3 Jasa Besar Pejuang...
3 Jasa Besar Pejuang Hizbullah bagi Rakyat Lebanon
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved