Korsel gelar latihan militer di pulau yang disengketakan dengan Jepang

Jum'at, 25 Oktober 2013 - 15:36 WIB
Korsel gelar latihan...
Korsel gelar latihan militer di pulau yang disengketakan dengan Jepang
A A A
Sindonews.com - Pasukan Korea Selatan (Korsel) menggelar latihan militer di pulau Dokdo, salah satu pulau yang disengketakan antara Pemerintah Jepang dan Korsel, Jumat (25/10/2013). Latihan yang bertajuk, "Dokdo day" tersebut menyertakan kapal perusak dan juga jet tempur Angkatan Laut (AL) dan Angkatan Udara (AU) Korsel.

"Latihan militer rutin ini bertujuan menindak pasukan non-militer yang berupaya mendekati pulau Dokdo dari jalur darat ataupun laut," ungkap seorang pejabat militer Korsel, seperti dilansir Yonhap.

Sementara seorang pejabat di Kementrian Pertahanan Korsel mengatakan, latihan ini sangat penting guna menandakan wilayah kedaulatan Korsel dan akan dibela dalam keadaan apapun.

Hingga berita ini diturunkan belum ada tanggapan dari Pemerintah Jepang soal latihan tersebut. Latihan tersebut digelar dua hari setelah Korsel memprotes Jepang karena telah membuat video YouTube yang isinya mengklaim bahwa mereka berdaulat atas Pulau Dokdo atau yang dikenal sebagai Pulau Takeshima oleh warga Jepang Rabu (23/10/2013).

Pemerintah Korsel lantas menyebut tindakan itu ketinggalan zaman dan provokatif. "Kami sangat memprotes sikap Pemerintah Jepang yang berusaha merusak kepemilikan kami atas Pulau Dokdo, di mana Menteri Luar Negeri Jepang dengan sengaja memproduksi sebuah video yang membuat klaim tidak masuk akal atas pulau yang berada wilayah teritorial Korsel dan disebarluaskan di Internet," ungkap Kementerian Luar Negeri Korsel dalam sebuah pernyataan.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1508 seconds (0.1#10.140)