Bocah laki-laki di Argentina 'menjelma' jadi gadis
A
A
A
Sindonews.com - Pemerintah Argentina telah memberikan kartu identitas wanita untuk seorang anak berusia enam tahun. Anak itu terlahir sebagai laki-laki, dan sejak usia empat tahun dia “menjelma” menjadi anak perempuan, dan sejak itu dia berpakaian perempuan.
Anak itu lahir dengan nama asli Manuel. Tapi dia lebih suka dipanggil dengan nama Lulu. Kemarin (9/10/2013), anak itu menerima akte kelahiran, dengan perubahan identitas dan perubahan jenis kelamin atau gender.
Ini kasus pertama perubahan gender yang disertai dengan perubahan dokumen untuk anak kecil di Argentina yang disahkan otoritas pemerintah setempat. Negara itu, sejak setahun lalu melakukan terobosan hukum terkait persoalan perubahan gender warganya.
Hukum di Argentina memungkinkan orang mengubah nama dan jenis kelamin pada dokumen resmi mereka, tanpa terlebih dahulu mendapatkan persetujuan dari hakim atau dokter.
Sementara itu, ibu anak itu, mengutip laporan Fox News, mengatakan nama baru anaknya adalah Luana. Setelah menerima dokumen resmi untuk anaknya yang mengalami perubahan gender, ibu yang namanya tidak disebutkan itu, berterima kasih kepada orang-orang yang mendukung anaknya. ”Identitas putri saya kini diakui, dan hak-haknya dihormati,” ucapnya.
Anak itu lahir dengan nama asli Manuel. Tapi dia lebih suka dipanggil dengan nama Lulu. Kemarin (9/10/2013), anak itu menerima akte kelahiran, dengan perubahan identitas dan perubahan jenis kelamin atau gender.
Ini kasus pertama perubahan gender yang disertai dengan perubahan dokumen untuk anak kecil di Argentina yang disahkan otoritas pemerintah setempat. Negara itu, sejak setahun lalu melakukan terobosan hukum terkait persoalan perubahan gender warganya.
Hukum di Argentina memungkinkan orang mengubah nama dan jenis kelamin pada dokumen resmi mereka, tanpa terlebih dahulu mendapatkan persetujuan dari hakim atau dokter.
Sementara itu, ibu anak itu, mengutip laporan Fox News, mengatakan nama baru anaknya adalah Luana. Setelah menerima dokumen resmi untuk anaknya yang mengalami perubahan gender, ibu yang namanya tidak disebutkan itu, berterima kasih kepada orang-orang yang mendukung anaknya. ”Identitas putri saya kini diakui, dan hak-haknya dihormati,” ucapnya.
(mas)