Bawa kokain senilai Rp24 miliar, 2 gadis Inggris dibekuk
A
A
A
Sindonews.com – Dua gadis Inggris yang tinggal di Ibiza, ditangkap di Peru saat mencoba untuk naik pesawat ke Madrid. Michaella McColuum Connolly, gadis asal Belfast, bersama pembalap Inggris, Melissa Reid ditangkap karena membawa lebih dari 11 kilogram kokain senilai 1,5 juta poundsterling atau sekitar Rp24 miliar.
Menurut polisi Peru, mereka akan membawa kokain itu ke luar negeri. Connolly, 20, dan Reid, 19, ditangkap di bandara Lima, saat mereka check in untuk penerbangan ke Madrid, Spanyol. Kokain itu ditemukan dalam koper yang mereka bawa.
Kedua gadis telah tinggal di pulau Mediterania Ibiza selama bulan lalu. Sedangkan keluarga mereka tidak tahu, jika keduanya telah melakukan perjalanan ke Amerika Selatan. Orang tua Reid kaget mendengar penangkapan putrinya.
”Dia bertemu dengan gadis lain di Ibiza. Saya tahu itu, tapi saya tidak tahu apa-apa lagi tentang dirinya. Sejauh yang kami tahu, Melissa berada di Ibiza,” kata Debra Reid, ibu dari Melissa Reid, seperti dikutip Daly Mail, Minggu (11/8/2013).
Menurut polisi Peru, mereka akan membawa kokain itu ke luar negeri. Connolly, 20, dan Reid, 19, ditangkap di bandara Lima, saat mereka check in untuk penerbangan ke Madrid, Spanyol. Kokain itu ditemukan dalam koper yang mereka bawa.
Kedua gadis telah tinggal di pulau Mediterania Ibiza selama bulan lalu. Sedangkan keluarga mereka tidak tahu, jika keduanya telah melakukan perjalanan ke Amerika Selatan. Orang tua Reid kaget mendengar penangkapan putrinya.
”Dia bertemu dengan gadis lain di Ibiza. Saya tahu itu, tapi saya tidak tahu apa-apa lagi tentang dirinya. Sejauh yang kami tahu, Melissa berada di Ibiza,” kata Debra Reid, ibu dari Melissa Reid, seperti dikutip Daly Mail, Minggu (11/8/2013).
(esn)