Rusia beri Snowden suaka satu tahun

Kamis, 01 Agustus 2013 - 23:51 WIB
Rusia beri Snowden suaka...
Rusia beri Snowden suaka satu tahun
A A A
Sindonews.com – Pemerintah Rusia akhirnya memberikan suaka selama satu tahun bagi buronan intelijen Amerika Serikat (AS), Edward Snowden, Kamis (1/8/2013). Berbekal suaka itu, Snowden pun meninggalkan bandara Moskow, tempatnya menetap dalam lima pekan terakhir.

Snowden menyelinap keluar dari Bandara Sheremetyevo, Moskow, dengan mengenakan jubah dan dikawal oleh sejumlah pengacara Rusia. Ia meninggalkan bandara tanpa disadari oleh gerombolan media yang mencoba untuk mengikuti setiap gerakannya.

Mantan kontraktor National Security Agency (NSA) itu dibawa pergi dengan menggunakan taksi ke lokasi yang dirahasiakan. Snowden meninggalkan pengacaranya untuk mengungkapkan bahwa dirinya telah menerima suaka sementara di Rusia. Suaka ini didapat, hanya dua minggu setelah diajukan.

"Snowden telah meninggalkan bandara Sheremetyevo. Dia baru saja diberi sertifikat, bahwa ia telah diberikan suaka sementara di Rusia selama satu tahun," kata pengacara Anatoly Kucherena pada AFP.

Seorang juru bicara untuk Sheremetyevo menegaskan, Snowden telah meninggalkan bandara setelah pukul 2:00 siang. Sebuah gambar samar diterbitkan oleh stasiun televisi Rossiya 24 yang menunjukkan seorang pria muda dengan ransel, yang tampaknya Snowden, akan masuk ke dalam mobil di luar bandara.

Dalam sebuah pernyataan yang dirilis oleh WikiLeaks, Snowden mengucakan terima kasih kepada Pemerintah Rusia untuk memberinya suaka dan mengecam pemerintahan Presiden AS Barack Obama karena "tidak menghormati" hukum internasional atau domestik. "Tapi pada akhirnya, hukum yang menang," kata Snowden.


(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6514 seconds (0.1#10.140)