Serbu pos polisi Afghanistan, 2 militan tewas

Selasa, 23 Juli 2013 - 20:25 WIB
Serbu pos polisi Afghanistan, 2 militan tewas
Serbu pos polisi Afghanistan, 2 militan tewas
A A A
Sindonews.com - Dua orang gerilyawan tewas setelah melancarkan serangan ke pos pemeriksaan Polisi Nasional Afghanistan (ANP) di Provisnsi Helmand, Selasa (23/7/2013). Demikian diungkapkan wakil koordinator kantor pusat polisi Provisnsi Helmand, Ismail Hotak kepada Xinhua.

"Sejumlah militan melancarkan serangan ke pos pemeriksaan ANP di Torgodar, Ibu Kota Laghkar Gah, Provinsi Helmand, sekitar pukul 1.30 pagi. Baku tembak takterelakan antara Taliban dan ANP. Pasukan ANP berhasil menambak mati dua anggota Taliban dan menangkap satu anggota Taliban," ungkap Hotak.

"Satu anggota ANP ikut terluka dalam penyerangan itu," imbuh Hotak.Selama ini Provinsi Helmand dicap sebagai pusat produksi opium, sekaligus sarang Taliban.

Masih kerap terjadinya aksi kekerasan membuat sejumlah pihak khawatir tentang kondisi keamanan negara itu pasca penarikan pasukan asing pada 2014 mendatang. Banyak pihak yang ragu, polisi dan tentara Afghanistan mampu mengambil alih tanggung jawab keamanan.

Menurut sebuah laporan yang diterbitkan PBB pada Februari lalu, sebanyak 2.754 warga sipil tewas, sementara 4.805 orang terluka akibat aksi kekerasan yang berhubungan dengan konflik di Afghanistan sepanjang 2012 lalu. Laporan itu mengatakan, 81 persen penyebab kematian warga sipil adalah serangan bom yang dilancarkan oleh Taliban dan kelompok bersenjata di Afghanistan.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7299 seconds (0.1#10.140)
pixels