Abbas terima surat pengunduran diri PM Palestina

Minggu, 23 Juni 2013 - 18:25 WIB
Abbas terima surat pengunduran diri PM Palestina
Abbas terima surat pengunduran diri PM Palestina
A A A
Sindonews.com - Presiden Palestina, Mahmoud Abbas telah menerima surat pengunduran diri Perdana Menteri Rami Hamdallah, yang baru menjabat kurang dari sebulan. Demikian diungkapkan seorang pembantu Hamdallah, Minggu (23/6/2013), seperti dikutip dari Reuters.

Menurut laporan pejabat senior Palestina, kemarin, Abbas dan Hamdallah baru saja mengadakan sebuah pertemuan. Dalam pertemuan itu Hamdallah menuntut penambahan otoritas keamanan pembatasan kekuatan deputinya, serta menolak setiap intervensi dari kantor Abbas dalam urusan pemerintah.

Pejabat senior Palestina itu mangabarkan, dibanding menyanggupi seluruh permintaan Hamdallah, Abbas lebih suka menerima surat pengunduran diri tersebut. Kabar yang beredar sebelumnya,Profesor Linguistik Universitas Al Najah yang dilantik pada 6 Juni lalu ini berupaya memiliki lebih banyak wewenang dari pada yang dimiliki pendahulunya Salam Fayyad.

Fayyad berhenti bulan lalu karena perbedaan pendapat dengan Abbas. Setelah menerima pengunduran diri Fayyad, Abbas mengatakan ia akan membentuk kesatuan transisi pemerintah yang berkuasa Gaza dan Tepi Barat, yang telah disepakati sebelumnya antara partai Fatah dan Hamas. Namun, kedua belah pihak gagal minta Qatar dan Mesir memediasi kesepakatan itu.

Penunjukkan Hamdallah sempat ditentang pihak Hamas. Mereka menyebut, pemerintahan baru yang dibentuk Abbas di Tepi Barat sebagai tindakan ilegal. ”Ini adalah reproduksi dari pengalaman sebelumnya dan hanya formasi otoritas Presiden Mahmoud Abbas," kata juru bicara Hamas, Fawzi Barhoum.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5225 seconds (0.1#10.140)