Longsor di China bagian Utara, 3 orang tewas
A
A
A
Sindonews.com - Longsor melanda Provinsi Gansu, China bagian Utara, Selasa 5 Juni 2012 malam. Akibat longsor ini, tiga orang warga setempat dilaporkan tewas sementara tujuh orang lain dinyatakan hilang.
Hu Jianzhong, Kepala stasiun Heicigou Antimony Ore Prospecting di kota Subei, Gansu, China mengatakan longsor melanda sejumlah perkemahan. Diperkirakan, sepuluh orang terkubur dalam keadaan hidup-hidup.
Hu mengatakan, berdasarkan informasi awal, perkemahan awalnya diisi oleh 21 orang, namun saat salju longsor hanya 11 orang yang berhasil melarikan diri. Tim penyelamat mengungkapkan, salah satu korban selamat ditemukan dalam keadaan luka parah.
"Kami masih melakukan pencarian terhadap 7 orang korban hilang," ungkap Xi Zhongping, kepala tim penyelamat dan ketua Communist Party di kota Subei seperti diberitakan dalam Xinhua, Rabu (6/6/2012).
Heicigou terletak di ketinggian 4.300 M diatas permukaan laut. 180 km dari kota Subei, wilayah ini merupakan pemukiman padat etnis Mongolia. Sejak Senin, wilayah ini diguyur hujan selama 23 jam, namun, wilayah ini tidak memiliki sejarah curah hujan yang cukup tinggi.
Hu Jianzhong, Kepala stasiun Heicigou Antimony Ore Prospecting di kota Subei, Gansu, China mengatakan longsor melanda sejumlah perkemahan. Diperkirakan, sepuluh orang terkubur dalam keadaan hidup-hidup.
Hu mengatakan, berdasarkan informasi awal, perkemahan awalnya diisi oleh 21 orang, namun saat salju longsor hanya 11 orang yang berhasil melarikan diri. Tim penyelamat mengungkapkan, salah satu korban selamat ditemukan dalam keadaan luka parah.
"Kami masih melakukan pencarian terhadap 7 orang korban hilang," ungkap Xi Zhongping, kepala tim penyelamat dan ketua Communist Party di kota Subei seperti diberitakan dalam Xinhua, Rabu (6/6/2012).
Heicigou terletak di ketinggian 4.300 M diatas permukaan laut. 180 km dari kota Subei, wilayah ini merupakan pemukiman padat etnis Mongolia. Sejak Senin, wilayah ini diguyur hujan selama 23 jam, namun, wilayah ini tidak memiliki sejarah curah hujan yang cukup tinggi.
()