Iran sangkal upaya pembunuhan dubes Arab Saudi di Kairo
A
A
A
Sindonews.com - Kabar tak sedap lagi-lagi menghantam pemerintahan Iran. Pemerintah Iran melalui juru bicara kementerian luar negeri, Ramin Mehmanparast menyangkal tuduhan Iran berencana melakukan pembunuhan terhadap duta besar Arab Saudi untuk Kairo.
"Tuduhan tersebut tidak benar. Tuduhan seperti itu hanya akan menjadi benih perselisihan bagi dunia muslim dan hanya menjadi jala untuk melayani kepentingan Israel," ungkap Mehmanparast seperti diberitakan dalam Peopledaily, Rabu (2/5/2012)
Pada hari Selasa, dua surat kabar di Arab Saudi memberitakan, Dinas keamanan Mesir menggagalkan rencana Iran membunuh duta besar Arab Saudi untuk Kairo, tiga bulan yang lalu. Surat kabar tersebut memberitakan, unit keamanan Mesir telah menginformasikan kepada Arab Saudi, mereka telah menangkap tiga orang Iran dalam aksi penyerangan ini.
"Tuduhan tersebut tidak benar. Tuduhan seperti itu hanya akan menjadi benih perselisihan bagi dunia muslim dan hanya menjadi jala untuk melayani kepentingan Israel," ungkap Mehmanparast seperti diberitakan dalam Peopledaily, Rabu (2/5/2012)
Pada hari Selasa, dua surat kabar di Arab Saudi memberitakan, Dinas keamanan Mesir menggagalkan rencana Iran membunuh duta besar Arab Saudi untuk Kairo, tiga bulan yang lalu. Surat kabar tersebut memberitakan, unit keamanan Mesir telah menginformasikan kepada Arab Saudi, mereka telah menangkap tiga orang Iran dalam aksi penyerangan ini.
()