Gedung 18 tingkat runtuh, belasan orang tertimbun
A
A
A
Sindonews.com – Belasan orang tertimbun puing bangunan setinggi 18 tingkat yang runtuh akibat sebuah ledakan gas alam di pusat Kota Rio de Janeiro, Brazil.
Seorang pejabat pertahanan sipil setempat melaporkan, dua orang korban ditemukan tewas tertimbun di balik reruntuhan, sementara sembilan korban lain mengalami luka-luka. Sementara, identitas korban tewas belum dapat dipastikan.
“Ledakan yang meruntuhkan gedung setinggi 18 tingkat ini terjadi pada pukul 08.00 malam waktu setempat,” ungkap pejabat pertahan sipil setempat seperti dikutip AFP, Kamis (26/1/2012).
Sementara itu, 30 orang yang berada di sekitar gedung saat gedung runtuh kejadian dilaporkan selamat, kata petugas pemadam kebakaran. Puing-puing reruntuhan bangunan bertebaran di mana-mana, menimbun mobil dan motor yang berada di sekitar lokasi kejadian.
Seorang saksi mata mengatakan, bahwa ia sempat mendengar sebuah ledakan terjadi sebelum bangunan itu runtuh, dan ia sempat mencium bau gas yang cukup kuat di lokasi kejadian.
Sebelumnya para penyelamat mengatakan para pekerja bangunan terjebak dalam gedung, para pekerja bangunan tengah berada di dalam gedung saat ledakan terjadi.
Lokasi gedung bertingkat 18 lantai ini berdekatan dengan lokasi teater sejarah Rio dan Museum Senidi alun-alun Kota Cinelandia. Kedua bangunan ini tidak mengalami kerusakan. Namun, ledakan ini sempat memicu kepanikan warga di sekitar wilayah kejadian.
Puluhan petugas pemadam kebakaran dan personil darurat berada di tempat kejadian. Untuk mengatisipasi hal-hal lain yang tidak diinginkan, polisi menutup lokasi kejadian dan memutus aliran listrik di sekitar wilayah.(azh)
Seorang pejabat pertahanan sipil setempat melaporkan, dua orang korban ditemukan tewas tertimbun di balik reruntuhan, sementara sembilan korban lain mengalami luka-luka. Sementara, identitas korban tewas belum dapat dipastikan.
“Ledakan yang meruntuhkan gedung setinggi 18 tingkat ini terjadi pada pukul 08.00 malam waktu setempat,” ungkap pejabat pertahan sipil setempat seperti dikutip AFP, Kamis (26/1/2012).
Sementara itu, 30 orang yang berada di sekitar gedung saat gedung runtuh kejadian dilaporkan selamat, kata petugas pemadam kebakaran. Puing-puing reruntuhan bangunan bertebaran di mana-mana, menimbun mobil dan motor yang berada di sekitar lokasi kejadian.
Seorang saksi mata mengatakan, bahwa ia sempat mendengar sebuah ledakan terjadi sebelum bangunan itu runtuh, dan ia sempat mencium bau gas yang cukup kuat di lokasi kejadian.
Sebelumnya para penyelamat mengatakan para pekerja bangunan terjebak dalam gedung, para pekerja bangunan tengah berada di dalam gedung saat ledakan terjadi.
Lokasi gedung bertingkat 18 lantai ini berdekatan dengan lokasi teater sejarah Rio dan Museum Senidi alun-alun Kota Cinelandia. Kedua bangunan ini tidak mengalami kerusakan. Namun, ledakan ini sempat memicu kepanikan warga di sekitar wilayah kejadian.
Puluhan petugas pemadam kebakaran dan personil darurat berada di tempat kejadian. Untuk mengatisipasi hal-hal lain yang tidak diinginkan, polisi menutup lokasi kejadian dan memutus aliran listrik di sekitar wilayah.(azh)
()