Sempat Kebal, Turki Umumkan Kasus Virus Corona Pertama

Rabu, 11 Maret 2020 - 09:56 WIB
Sempat Kebal, Turki Umumkan Kasus Virus Corona Pertama
Sempat Kebal, Turki Umumkan Kasus Virus Corona Pertama
A A A
ANKARA - Menteri Kesehatan Turki, Fahrettin Koca, mengkonfirmasi bahwa kasus pertama virus Corona telah diidentifikasi di negara itu. Pengumuman ini muncul di tengah epidemi yang mencengkeram negara tetangganya termasuk Iran, negara yang paling terpukul setelah China dan Italia.

"Seorang warga negara Turki laki-laki telah dites positif terkena virus Corona pada Selasa malam," kata Koca pada konferensi pers yang disiarkan Rabu (11/3/2020) pagi, seperti dikutip dari Bloomberg

Ia menambahkan bahwa orang tersebut terkena virus dari Eropa dan keluarganya juga ditempatkan di bawah pengawasan.

"Turki juga telah membatalkan liburan untuk semua tenaga kesehatan sebagai tindakan pencegahan," kata Koca.

Turki memiliki populasi 83 juta orang dan juga menampung populasi pengungsi terbesar di dunia dengan sekitar 5 juta orang. Sebagian besar dari mereka adalah warga Suriah yang melarikan diri dari perang saudara di negara itu.

Turki telah menghentikan semua penerbangan penumpang ke Italia, Korea Selatan (Korsel) dan Irak serta telah mulai menyaring penumpang yang datang dari luar negeri.

Sebelumnya, hanya Turki dan Montenegro dua negara di Eropa yang menyatakan nol kasus infeksi virus Corona baru, COVID-19. (Baca: Hanya 2 Negara Eropa yang Bebas Corona, Turki dan Montenegro )
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7068 seconds (0.1#10.140)