Singapura Naikkan Kewaspadaan pada Virus Corona ke Level SARS

Jum'at, 07 Februari 2020 - 22:01 WIB
Singapura Naikkan Kewaspadaan pada Virus Corona ke Level SARS
Singapura Naikkan Kewaspadaan pada Virus Corona ke Level SARS
A A A
SINGAPURA - Singapura melaporkan tiga kasus baru virus corona yang tak terkait infeksi sebelumnya atau perjalanan ke China. Perkembangan itu membuat Singapura menaikkan kewaspadaannya menjadi oranye, level yang sama saat wabah SARS pada 2003.

Negara itu sekarang memiliki 33 kasus virus corona yang telah dikonfirmasi. Waspada oranye berarti virus itu parah dan menular dengan mudah dari orang ke orang. Level itu sebelumnya telah ditetapkan saat wabah influenza H1N1 pada 2009-2010.

Sindrom Pernapasan Akut Parah (SARS) menewaskan lebih dari 30 orang di Singapura dan ratusan orang di dunia.

"Saat di sana sekarang ada beberapa kasus lokal tanpa ada kaitan dengan kasus sebelumnya atau sejarah perjalanan ke China, kami telah meningkatkan penilaian risiko kami," papar pernyataan Kementerian Kesehatan Singapura.

Otoritas menyatakan semua perusahaan harus bersiap untuk penyebaran virus yang lebih luas.

Level tertinggi adalah merah yang menunjukkan virus itu menyebar luas. Singapura meminta bisnis membatalkan atau menunda acara skala besar yang tidak penting.

Meski demikian, Singapore Airshow akan tetap berlangsung pekan depan meski pihak penyelenggara mungkin membatasi pengunjung publik.

Kasus baru yang dilaporkan pada Jumat (7/2) antara lain dialami seorang guru. Otoritas meminta semua murid dan staf sekolah yang melakukan kontak dengan guru itu agar tetap tinggal di rumah selama dua pekan.

"Seorang pria Inggris juga terjangkit virus corona setelah perjalanan untuk rapat bisnis di Singapura yang juga terkait kasus di Singapura, Malaysia dan Korea Selatan," ujar pejabat Kementerian Kesehatan Singapura Kenneth Mak.
(sfn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5286 seconds (0.1#10.140)