Viral, Video Bomber Rusia Terbang Dekat Kapal Induk NATO di Laut Baltik
A
A
A
MADRID - Sebuah rekaman video yang diduga menunjukkan pesawat pembom Sukhoi Su-24 Rusia lewat di dekat kapal induk serba guna Angkatan Laut Spanyol, Juan Carlos I, pada ketinggian rendah di Laut Baltik viral di dunia maya.
Video itu tampaknya direkam dari geladak kapal Spanyol, yang berada di sana sebagai bagian dari latihan BALTOPS tahunan NATO yang diadakan dari 9 hingga 21 Juni lalu.
Sebelumnya sebuah outlet berita Spanyol melaporkan bahwa sebuah pembom Su-24 Rusia terlihat terbang dekat dengan kapal induk Spanyol yang mengambil bagian dalam latihan angkatan laut NATO di Laut Baltik.
Saluran TV Spanyol Antena 3, yang mengklaim bahwa pesawat Rusia terdeteksi oleh radar kapal induk Juan Carlos I, tetapi karena manuvernya dianggap tidak berbahaya tidak ada langkah yang diambil.
Sementara Kementerian Pertahanan Rusia dan Aliansi Atlantik Utara belum mengomentari laporan itu, Kementerian Pertahanan Spanyol mengatakan kepada outlet media Rusia bahwa penerbangan Su-24 tidak dianggap baik insiden, atau tantangan seperti dilansir dari Sputnik, Minggu (23/6/2019).
Latihan BALTOPS ke-47 NATO melibatkan sekitar 8.600 tentara dari 18 negara, serta pasukan maritim, udara dan darat dengan sekitar 50 kapal dan kapal selam, dan 40 pesawat. Sementara itu, Armada Baltik Rusia, yang memantau latihan NATO, melakukan manuver mereka sendiri bersama dengan pasukan Rusia di Kaliningrad.
Selama beberapa tahun terakhir, NATO secara signifikan meningkatkan kehadirannya di wilayah Baltik untuk mencegah apa yang secara konsisten digambarkan sebagai "ancaman yang meningkat" dari Rusia.
Moskow, pada gilirannya, pada banyak kesempatan menyatakan keprihatinan atas ekspansi blok buatan Amerika Serkat (AS) itu ke arah timur di sepanjang perbatasan Rusia di negara-negara Baltik, Polandia, dan Rumania. Moskow menekankan risiko eskalasi tidak disengaja dan peringatan bahwa mereka akan memantau latihan militer NATO di wilayah tersebut.
Video itu tampaknya direkam dari geladak kapal Spanyol, yang berada di sana sebagai bagian dari latihan BALTOPS tahunan NATO yang diadakan dari 9 hingga 21 Juni lalu.
Sebelumnya sebuah outlet berita Spanyol melaporkan bahwa sebuah pembom Su-24 Rusia terlihat terbang dekat dengan kapal induk Spanyol yang mengambil bagian dalam latihan angkatan laut NATO di Laut Baltik.
Saluran TV Spanyol Antena 3, yang mengklaim bahwa pesawat Rusia terdeteksi oleh radar kapal induk Juan Carlos I, tetapi karena manuvernya dianggap tidak berbahaya tidak ada langkah yang diambil.
Sementara Kementerian Pertahanan Rusia dan Aliansi Atlantik Utara belum mengomentari laporan itu, Kementerian Pertahanan Spanyol mengatakan kepada outlet media Rusia bahwa penerbangan Su-24 tidak dianggap baik insiden, atau tantangan seperti dilansir dari Sputnik, Minggu (23/6/2019).
Latihan BALTOPS ke-47 NATO melibatkan sekitar 8.600 tentara dari 18 negara, serta pasukan maritim, udara dan darat dengan sekitar 50 kapal dan kapal selam, dan 40 pesawat. Sementara itu, Armada Baltik Rusia, yang memantau latihan NATO, melakukan manuver mereka sendiri bersama dengan pasukan Rusia di Kaliningrad.
Selama beberapa tahun terakhir, NATO secara signifikan meningkatkan kehadirannya di wilayah Baltik untuk mencegah apa yang secara konsisten digambarkan sebagai "ancaman yang meningkat" dari Rusia.
Moskow, pada gilirannya, pada banyak kesempatan menyatakan keprihatinan atas ekspansi blok buatan Amerika Serkat (AS) itu ke arah timur di sepanjang perbatasan Rusia di negara-negara Baltik, Polandia, dan Rumania. Moskow menekankan risiko eskalasi tidak disengaja dan peringatan bahwa mereka akan memantau latihan militer NATO di wilayah tersebut.
(ian)