Venezuela Putus Hubungan Diplomatik dengan Kolombia

Minggu, 24 Februari 2019 - 23:29 WIB
Venezuela Putus Hubungan...
Venezuela Putus Hubungan Diplomatik dengan Kolombia
A A A
CARACAS - Presiden Venezuela, Nicolas Maduro menyatakan bahwa Caracas memutus hubungan diplomatik dan politiknya dengan Kolombia. Pemutusan hubungan ini dilakukan pasca adanya upaya Kolombia, yang dibantu simpatisan oposisi untuk memasukkan bantuan kemanusiaan Amerika Serikat (AS) ke Venezuela.

Berbicara di depan pendukungnya di Caracas, Maduro mengatakan, dia tidak bisa lagi mentolerir wilayah Kolombia digunakan sebagai basis untuk melakukan serangan terhadap Venezuela.

"Untuk alasan itu, saya telah memutuskan untuk memutuskan semua hubungan politik dan diplomatik dengan pemerintah fasis Kolombia," kata Maduro dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Anadolu Agency pada Minggu (24/2).

Maduro mengatakan, staf diplomatik Kolombia memiliki 24 jam untuk meninggalkan negara itu, setelah Kolombia membantu pemimpin oposisi, Juan Guaido, untuk membawa bantuan kemanusiaan ke negara itu.

Pemimpin Venezuela itu juga telah memerintahkan penutupan perbatasan dengan Kolombia dan mengatakan akan meminta pertanggungjawaban Presiden Kolombia, Ivan Duque atas kekerasan yang terjadi di wilayah perbatasan kedua negara.

Sebelumnya diwartakan, sejumlah pasukan Venezuela menembakkan peluru karet ke pendukung oposisi, termasuk anggota parlemen, yang berjalan menuju perbatasan Venezuela-Kolombia di Urena, sembari melambai-lambaikan bendera Venezuela dan meneriakkan "kemerdekaan."

Demonstran di Urena kemudian memblokade jalan dengan ban yang dibakar, membakar bus dan melemparkan batu ke pasukan keamanan. Mereka menuntut Maduro mengizinkan bantuan masuk ke negara yang dilanda kehancuran ekonomi itu.
(esn)
Berita Terkait
Diam-diam, Sekutu Maduro...
Diam-diam, Sekutu Maduro dan Guaido Lakukan Pembicaraan Rahasia
Mahkamah Agung Inggris...
Mahkamah Agung Inggris Tolak Klaim Maduro Atas Emas Venezuela
Venezuela Tukar Emas...
Venezuela Tukar Emas dengan Dolar, Dibantu UEA, Mali dan Pesawat Rusia
Venezuela Minta Bantuan...
Venezuela Minta Bantuan PBB Selesaikan Masalah di Perbatasan dengan Kolombia
Pemerintah Venezuela...
Pemerintah Venezuela Kehilangan Kendali, Geng Bersenjata Duduki Caracas
Bentrok di Perbatasan...
Bentrok di Perbatasan Kolombia, Venezuela Tangkap Anggota Kartel Sinaloa
Berita Terkini
Hamas Usulkan Gencatan...
Hamas Usulkan Gencatan Senjata 5 Tahun dan Pertukaran Tahanan untuk Akhiri Perang Gaza
5 jam yang lalu
Rusia Gelar Serangan...
Rusia Gelar Serangan Udara Besar-besaran di Seluruh Ukraina
7 jam yang lalu
Hamas Kecam Pernyataan...
Hamas Kecam Pernyataan Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas soal Tawanan Gaza
8 jam yang lalu
Presiden Otoritas Palestina...
Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas Sebut Hamas Anak-anak Jalang
9 jam yang lalu
Rusia Tak Menuntut Pemecatan...
Rusia Tak Menuntut Pemecatan Zelensky, Apa Alasannya?
9 jam yang lalu
Polisi Kashmir Ungkap...
Polisi Kashmir Ungkap Para Tersangka Serangan Pahalgam
11 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved