Polisi Dubai Gunakan 'Sepeda Terbang' untuk Patroli Mulai 2020

Sabtu, 10 November 2018 - 17:10 WIB
Polisi Dubai Gunakan Sepeda Terbang untuk Patroli Mulai 2020
Polisi Dubai Gunakan 'Sepeda Terbang' untuk Patroli Mulai 2020
A A A
DUBAI - Para petugas polisi di Dubai, Uni Emirat Arab, mulai menjalani pelatihan untuk menerbangkan Hoverbike untuk patroli kota yang akan dimulai tahun 2020. Hoverbike adalah kendaraan mirip sepeda namun bisa terbang.

"Hoverbike akan digunakan untuk berpatroli di kota dan mengakses area sulit yang dijangkau," kata Direktur Jenderal Polisi Dubai, Brigadir Khaled Al-Razooqi, yang dilansir Kantor Media Dubai, Sabtu (10/11/2018).

Mengutip Gulf News, dua perwira telah memulai pelatihan menerbangkan Hoverbike. Namun, kepolisian Dubai memastikan akan banyak perwira lain yang menyusul bergabung untuk pelatihan.

Hoverbike diluncurkan pada acara Gitex Technology Week bulan Oktober, dan merupakan bagian dari rencana Departemen Kepolisian Dubai untuk memasukkan teknologi canggih ke layanan mereka.

Sepeda itu bekerja dengan tenaga listrik dan dapat terbang pada ketinggian lima meter sambil membawa seorang polisi selama operasi darurat atau dalam kondisi lalu lintas yang padat. Sepeda itu juga bisa terbang selama 40 menit tanpa penumpang di dalamnya.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8694 seconds (0.1#10.140)