Setop Latihan Militer, Trump Konsultasi dengan Mattis

Rabu, 13 Juni 2018 - 09:36 WIB
Setop Latihan Militer,...
Setop Latihan Militer, Trump Konsultasi dengan Mattis
A A A
WASHINGTON - Pentagon mengatakan bahwa Presiden Donald Trump berkonsultasi dengan Menteri Pertahanan Jim Mattis tentang keputusannya untuk menghentikan latihan militer dengan Korea Selatan (Korsel) selama negosiasi dengan Korea Utara (Korut).

Pada konferensi pers, juru bicara Pentagon Dana White ditanya apakah Mattis terkejut dengan pengumuman Trump.

"Dia tidak terkejut. Dia diajak berkonsultasi. Menteri (Mattis) telah berkonsultasi penuh dengan Menteri Luar Negeri (Mike) Pompeo dan juga Presiden," kata White, menambahkan Mattis selaras dengan Trump untuk denuklirisasi semenanjung Korea.

"Kami menyambut hasilnya. Kami mendukung mereka," tambahnya seperti dikutip dari Anadolu, Rabu (13/6/2018).

Trump sebelumnya membuat pengumuman tentang penghentian latihan militer bersama selama pertemuan yang belum pernah terjadi sebelumnya di Pulau Sentosa Singapura, Selasa kemarin, di mana dia dan pemimpin Korut Kim Jong-un menandatangani kesepakatan "komprehensif", memulai proses denuklirisasi di Semenanjung Korea.

Meskipun Seoul dan Washington bersikeras selama bertahun-tahun bahwa latihan itu bersifat defensif, Trump membuat putaran balik tajam dan bersumpah untuk mengakhiri latihan "provokatif" sebagai konsesi untuk Pyongyang.

Pyongyang telah berulang kali mengutuk serangkaian latihan militer tahunan AS-Korsel, mengeluh bahwa itu adalah latihan untuk invasi.

"Kami akan menghentikan latihan perang, yang akan menyelamatkan kami sejumlah besar uang, kecuali dan sampai kami melihat negosiasi di masa depan tidak berjalan seperti seharusnya," kata Trump pada konferensi pers setelah KTT di Singapura, mencatat ada 32.000 tentara AS di Korsel dan dia akhirnya ingin membawa mereka semua kembali ke AS

Pemerintah Korsel sendiri mengeluarkan pernyataan bahwa janji Trump telah mengejutkan mereka, mengatakan bahwa pihaknya berusaha untuk menentukan niatnya.
(ian)
Berita Terkait
Donald Trump Angkat...
Donald Trump Angkat Bicara Soal Kondisi Kim Jong-un
Nasib Eks Menteri Luar...
Nasib Eks Menteri Luar Negeri Korea Utara Ini Tidak Diketahui
Disaksikan Kim Jong...
Disaksikan Kim Jong Un, Begini Dahsyatnya Kekuatan Artileri Militer Korea Utara
Eks Sekjen PBB: De Facto,...
Eks Sekjen PBB: De Facto, Trump Beri Korut Status Negara Nuklir
Adik Kim Jong-un Kirim...
Adik Kim Jong-un Kirim Ancaman ke Korsel
Korsel Berharap Trump...
Korsel Berharap Trump dan Jong-un Kembali Bertemu Sebelum Pilpres AS
Berita Terkini
Kebakaran Hebat di Israel...
Kebakaran Hebat di Israel Tak Terkendali, Warga Zionis Panik Berlarian
1 jam yang lalu
Publik Arab Senang Israel...
Publik Arab Senang Israel Kebakaran Hebat: 'Semoga Tuhan Bakar Mereka seperti Mereka Bakar Gaza'
1 jam yang lalu
Kim Jong-un Perintahkan...
Kim Jong-un Perintahkan Kapal Perang Korea Utara Segera Dilengkapi Senjata Nuklir
2 jam yang lalu
Rumah Eks Presiden Korsel...
Rumah Eks Presiden Korsel Digerebek untuk Penyelidikan terhadap Dukun dan Hadiah Mewah
3 jam yang lalu
Israel Dilanda Kebakaran...
Israel Dilanda Kebakaran Hebat, Zionis Umumkan Keadaan Darurat dan Minta Bantuan Dunia
3 jam yang lalu
Houthi Sebut Serangannya...
Houthi Sebut Serangannya yang Bikin Jet Tempur F/A-18 AS Jatuh dari Kapal Induk dan Tenggelam di Laut
4 jam yang lalu
Infografis
Memanas, Pakistan Ancam...
Memanas, Pakistan Ancam Serang India dengan Senjata Nuklir
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved