Pasukan AS di Korsel Tak Tahu Soal Penghentian Latihan Gabungan

Selasa, 12 Juni 2018 - 21:44 WIB
Pasukan AS di Korsel...
Pasukan AS di Korsel Tak Tahu Soal Penghentian Latihan Gabungan
A A A
SEOUL - Tentara Amerika Serikat (AS) di Korea Selatan (Korsel)atau USFK menyatakan tidak tahu dan belum menerima arahan untuk menghentikan latihan militer bersama dengan Seoul. Presiden AS, Donald Trump pasca bertemu pemimpin Korea Utara (Korut), Kim Jong-un menyatakan akan menghentikan latihan gabungan dengan Korsel.

"USFK tidak menerima panduan terbaru tentang pelaksanaan atau penghentian latihan, yang masuk dalam jadwal musim gugur ini, yakni Ulchi Freedom Guardian," kata juru bicra USFK, Letnan Kolonel, Jennifer Lovett.

Dalam koordinasi dengan mitra Korsel kami, kami akan melanjutkan postur militer kami saat ini sampai kami menerima panduan terbaru dari Departemen Pertahanan dan atau Komando Indo-Pasifik," sambungnya, seperti dilansir Reuters pada Selasa (12/6).

Sebelumnya diwartakan, Trump mengatakan bahwa AS akan menghentikan latihan gabungan dengan Korsel, dengan menyebut latihan itu sangat mahal dan provokatif.

Trump lalu menyatakan, tidak pantas bagi AS dan Korsel menggelar latihan gabungan di dekat wilayah Korut, ketika ketiga pihak sedang menggelar pembicaraan damai."Dalam situasi itu, kita bernegosiasi, saya rasa tidak pantas untuk menggelar latihan gabungan," ucap Trump.

Sementara itu, antor kepresidenan Korsel atau Blue House menyatakan, mereka akan mencoba mengkonfirmasi pernyataan Donald Trump tersebut. "Pada titik ini, kita perlu mencari tahu makna atau niat yang tepat dari pernyataan Presiden Trump," kata Blue House.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0633 seconds (0.1#10.140)