Jelang Pertemuan Trump-Jong-un, Menlu Singapura Kunjungi Korut

Rabu, 06 Juni 2018 - 23:53 WIB
Jelang Pertemuan Trump-Jong-un, Menlu Singapura Kunjungi Korut
Jelang Pertemuan Trump-Jong-un, Menlu Singapura Kunjungi Korut
A A A
SINGAPURA - Pemerintah Singapura menyatakan Menteri Luar Negeri Vivian Balakrishnan akan mengunjungi Korea Utara (Korut) dari Kamis hingga Jumat. Kunjungan itu dilakukan beberapa hari sebelum negara itu menjadi tuan rumah bagi pertemuan bersejarah pemimpin Korut dan Amerika Serikat (AS).

Presiden AS Donald Trump dan pemimpin Korut Kim Jong-un akan mengadakan pertemuan bersejarah mereka di Singapura pada Selasa pekan depan.

Kementerian luar negeri Singapura memberikan beberapa rincian lain tetapi mengatakan Balakrishnan akan bertemu dengan presiden Majelis Rakyat dan Presiden Seremonial Korut, Kim Yong-nam, seperti dikutip dari Reuters, Rabu (6/6/2018).

AS dan Korut bulan lalu menyepakati Singapura sebagai tempat pertemuan pertama antara para pemimpin kedua negara. Gedung Putih mengatakan Singapura dipilih karena bisa menjamin keamanan kedua pemimpin dan memberikan tempat pertemuan yang netral.

Singapura memiliki hubungan diplomatik dengan AS dan Korut. Negara-kota Asia Tenggara itu berfungsi sebagai kantor pusat regional untuk banyak perusahaan AS dan kapal Angkatan Laut AS menggunakan fasilitas pelabuhannya.

Singapura menangguhkan hubungan dagang dengan negara Asia Timur Laut akhir tahun lalu setelah memperketat sanksi PBB atas program senjatanya, namun, Korut masih mengoperasikan kedutaan kecilnya di kota itu.

Pada 2008, Singapura mengirim Menteri Luar Negerinya, George Yeo, pada kunjungan resmi ke Korut. Selama kunjungan itu, ia mengunjungi Pelabuhan Nampo dan zona industri Kaesong.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6849 seconds (0.1#10.140)
pixels