Penasihat Keamanan Baru AS Disebut Ketuai Organisasi Anti-Islam

Rabu, 25 April 2018 - 14:23 WIB
Penasihat Keamanan Baru...
Penasihat Keamanan Baru AS Disebut Ketuai Organisasi Anti-Islam
A A A
WASHINGTON - Penasihat keamanan baru Amerika Serikat (AS), John Bolton dilaporkan mengepalai Gatestone Institute, yang tidak lain adalah sebuah lembaga advokasi yang sangat keras menentang Islam.

Gatestone Institute merupakan kelompok advokasi yang menerbitkan banyak materi peringatan kepada pembacanya tentang dugaan ancaman imigrasi Muslim ke Eropa dan apa yang disebut "Kematian Putih Besar," yang akan membayangi imigrasi tersebut.

Menurut laporan NBC, seperti dilansir dari Sputnik pada Rabu (25/4), Bolton mengepalai badan tersebut dari tahun 2013 hingga tahun 2018 ini. Dia dikabarkan meletakan jabatanya sebagai kepala Gatestone Institute, setelah ditunjuk menjadi penasihat keamanan AS pada bulan Maret lalu.

Ibrahim Hooper, juru bicara Dewan Hubungan Amerika-Islam yang dikutip oleh NBC, mengklaim kelompok advokasi yang dahulu dipimpin Bolton banyak dikaitkan aksi-aksi berbau Islamophobia di AS. "kelompok ini adalah bagian penting dari industri penyebaran Islamophobia secara keseluruhan di Internet," kata Hooper.

Kelompok ini memang menerbitkan banyak makalah anti-Muslim, seperti "Belgia: Negara Islam Pertama di Eropa?" dan "Swedia: Pemerkosaan Ibukota Barat" yang menjelekkan imigran dari Timur Tengah.

Bolton sendiri sejauh ini belum menunjukan diri sebagai sosok yang menentang keras Islam, tetapi lebih sebagai politisi yang tidak menyukai Iran. Dia adalah lawan kuat dari kesepakatan nuklir Iran dan pendukung kelompok Islamis-Marxis yang ingin menggulingkan rezim di Teheran.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0729 seconds (0.1#10.140)