Bus Terjun ke Jurang di Peru, 44 Tewas

Kamis, 22 Februari 2018 - 14:18 WIB
Bus Terjun ke Jurang...
Bus Terjun ke Jurang di Peru, 44 Tewas
A A A
LIMA - Sedikitnya 44 orang tewas di Peru setelah sebuah bus terjun ke jurang di selatan negara tersebut. Ini adalah kecelakaan bus kedua yang terjadi selama tahun ini di Peru.

Tragedi Rabu terjadi di lintasan jalan raya Panamericana Sur. Jalan di Panama sering mengalami kecelakaan, karena infrastrukturnya dianggap tidak aman, dan karena sopir bus umumnya tidak terlatih.

Bus nahas itu diketahui meluncur sekitar 100 meter ke jurang dari jalan raya.

"Menurut sebuah laporan dari Kepolisian Nasional Peru, ada 44 korban tewas yang dikonfirmasi sampai sekarang," ucap Gubernur wilayah Arequipa dimana kecelakaan terjadi, Yamila Osorio, di Twitter seperti dikutip dari Independent, Kamis (22/2/2018).

Tidak jelas berapa banyak orang yang berada di dalam bus, dan perkiraan resmi menyebutkan ada 45 orang. Namun, pejabat telah memperingatkan, jumlah tersebut mungkin lebih rendah karena penumpang tambahan bisa naik bus sepanjang rute meskipun mereka tidak berada di daftar penumpang bus.

"Ucapan belasungkawa kepada keluarga korban kecelakaan di Arequipa," kata Presiden Pedro Pablo Kuczynski di akun Twitternya.

"Kami telah mengambil semua langkah untuk segera memberikan bantuan penyelamatan dan memindahkan para korban ke pusat kesehatan terdekat sehingga segera dapat dirawat," imbuhnya.

Foto-foto kecelakaan itu menunjukkan bus di dasar lereng berbatu yang mengarah ke jalan. Bus itu sepertinya berhenti di dekat sungai terdekat.

Kecelakaan tragis ini terjadi lebih dari sebulan setelah sebuah kecelakaan di awal Januari ketika 48 orang terbunuh di sebuah bus yang bertabrakan dengan sebuah truk.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9720 seconds (0.1#10.140)