Korut Tolak Bertemu Pejabat AS di Olimpiade Pyeongchang

Kamis, 08 Februari 2018 - 10:34 WIB
Korut Tolak Bertemu...
Korut Tolak Bertemu Pejabat AS di Olimpiade Pyeongchang
A A A
SEOUL - Kantor berita KCNA melaporkan Korea Utara (Korut) tidak berniat untuk bertemu dengan pejabat Amerika Serikat (AS) selama Olimpiade Musim Dingin yang akan digelar pada Jumat esok. Kabar ini sekaligus meredam harapan ajang Olimpiade akan membantu mengatasi ketegangan atas program nuklir Korut.

Sebelumnya Wakil Presiden AS, Mike Pence, telah terbang ke Korea Selatan (Korsel) jelang pembukaan di resor pegunungan Pyeongchang, hanya 80 km (50 mil) dari perbatasan bersenjata berat dengan Korut. Upacara pembukaan itu juga akan dihadiri oleh delegasi pejabat senior Korut, termasuk adik perempuan Kim Jong-un dan Kepala Negara Korut Kim Yong-nam.

"Kami tidak pernah memohon untuk berdialog dengan Amerika Serikat dan itu berlaku untuk kedepannya," kata Direktur Jenderal Departemen Luar Negeri Kementerian Luar Negeri Korut, Cho Yong-sam, seperti dilaporkan KCNA.

"Untuk menjadi jelasnya, kami tidak berniat bertemu dengan AS selama kunjungan kami ke Korea Selatan dan tidak ada rencana untuk menggunakan Olimpiade Musim Dingin sebagai kendaraan politik," tegas Cho seperti dilansir dari Reuters, Kamis (8/2/2018).

Korsel ingin menggunakan acara tersebut untuk kembali berhubungan dengan Korut dan membuka jalan bagi perundingan untuk menyelesaikan salah satu krisis paling berbahaya di dunia, di mana Presiden AS Donald Trump dan Pyongyang telah saling memberi ancaman serangan nuklir.

Korsel telah meminta PBB memberikan dispensasi dan memberikan izin kepada seorang pejabat Korut, Choe Hwi, untuk menghadiri upacara pembukaan dengan Kim Yo-jong.

Delegasi Korut yang berjumlah 280 orang sebelumnya telah tiba di Korsel pada hari Rabu untuk mendukung atlet dari kedua belah pihak di Olimpiade. Kelompok tersebut termasuk regu pemandu sorak 229 anggota, atlet taekwondo, wartawan dan menteri olahraga.

Baca Juga: Tim Pemandu Sorak dan Atlet Korut Tiba di Korsel
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8040 seconds (0.1#10.140)