Jepang Gelar Latihan Perang dengan Sistem Anti Rudal Patriot

Rabu, 14 Juni 2017 - 11:58 WIB
Jepang Gelar Latihan...
Jepang Gelar Latihan Perang dengan Sistem Anti Rudal Patriot
A A A
TOKYO - Jepang akan memulai latihan militer yang melibatkan sistem pertahanan udara dan pencegat rudal. Latihan militer ini digelar di tengah ancaman dari Korea Utara (Korut).

Jepang akan menurunkan Patriot Advanced Capability-3 (PAC-3) dalam sebuah latihan militer, seperti diberitakan media setempat mengutip pejabat Kementerian Pertahanan Negara. Ini adalah pertama kalinya rencana latihan militer diumumkan oleh pihak berwenang Jepang seperti dikutip dari Sputniknews, Rabu (14/6/2017).

Sebelumnya, Menteri Pertahanan Jepang Tomomi Inada mengumumkan dimulainya latihan pada hari Kamis esok. Sementara pejabat di Kementerian Pertahanan mengatakan bahwa latihan tersebut akan dilakukan di empat pangkalan militer dan pos di seluruh negeri.

Inada menggarisbawahi pentingnya meningkatkan ketrampilan taktis dalam menangani rudal balistik di tengah peliknya situasi keamanan di sekitar Jepang. Menteri tersebut juga mengumumkan rencana Kementerian Pertahanan untuk mengadakan latihan bersama dengan Amerika Serikat (AS). Latihan bersama ini bertujuan untuk memperkuat pertahanan rudal.

Selama beberapa bulan terakhir, Pyongyang melakukan sejumlah peluncuran rudal termasuk rudal jarak dekat yang dilaporkan merupakan rudal penghancur kapal pada Kamis pekan lalu. Tes tersebut dikritik oleh masyarakat internasional dan menimbulkan kekhawatiran keamanan dari negara-negara tetangga.

PAC-3 adalah pencegat rudal kecepatan tinggi yang bertahan melawan rudal balistik taktis, rudal jelajah dan pesawat terbang.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0903 seconds (0.1#10.140)