Suami Cor Mobil Istri karena Ubah Nama Keluarga

Selasa, 11 April 2017 - 14:26 WIB
Suami Cor Mobil Istri...
Suami Cor Mobil Istri karena Ubah Nama Keluarga
A A A
ST PETERSBURG - Seorang suami di St Petersburg, Rusia, melampiaskan kemarahan dengan mengisi mobil istrinya dengan beton. Cor mobil itu dilakukan karena sang istri mengubah nama keluarganya untuk mendapatkan hadiah dari supermarket.

Pria itu mengklaim bahwa dia dan istrinya telah melalui masa-masa sulit dan pengubahan nama itu menjadi penyebab puncak kemarahannya.

Seorang saksi mata merekam insiden aneh itu dengan kamera smartphone di Kota St Petersburg.

Pria yang namanya belum terungkap tersebut terlihat mengarahkan truk molen yang menyampur beton atau cor ke sebelah mobil istrinya. Tak lama kemudian dia memerintahkan operator truk untuk menuangkan cor ke dalam mobil sedan warna merah melalui jendela depan.

Istri pria itu terpikat dengan promosi sebuah supermarket yang menjanjikan hadiah 50.000 Ruble atau sekitar Rp11,6 juta setiap bulan bagi siapa saja yang bersedia mengubah nama keluarganya dengan nama supermarket, Veniy.
Suami, Cor, Mobil, Istri, Nama KeluargaFoto / CEN / Megapolis

Namun, laporan lain yang dilansir IB Times, Selasa (11/4/2017), menyebut aksi cor mobil itu dipicu masalah perselingkuhan. Wanita terebut dilaporkan pernah mengaku kepada suaminya bahwa dia tidak setia. Tindakan sang suami itulah yang diduga sebagai balas dendam.

Video aksi cor mobil itu telah viral di media sosial. Pengunggahnya, Aleksei Fokin, mengatakan; ”Saya berharap saya bisa melihat wajah istrinya”.

Pengguna media sosial dengan nama akun Edu Pryamo berkomentar; ”Saya berharap si idiot ini didenda”.

Pengguna media sosial lainnya dengan nama akun Vladimir Nemchenko, berkomentar; ”Sopir truk (penuang cor) bisa dituntut, seperti pria ini, karena secara teknis dia adalah orang yang menuangkan beton. Mengapa dia setuju untuk melakukan itu?!.”
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0901 seconds (0.1#10.140)