Aksi Penembakan Guncang Hotel di Las Vegas

Sabtu, 25 Maret 2017 - 16:11 WIB
Aksi Penembakan Guncang...
Aksi Penembakan Guncang Hotel di Las Vegas
A A A
WASHINGTON - Aksi penembakan mengguncang sebuah hotel di Las Vegas, membuat sejumlah turis melarikan diri. Pihak kepolisian telah memblokade wilayah sekitar Bellagio Hotel dan Kasino.

Dikutip dari Independent, Sabtu (25/3/2017), para tamu hotel mengatakan mereka mendengar suara tembakan pada dini hari. Sejumlah foto menunjukkan para turis melarikan diri dari hotel.

"Massa panik di Bellagio. Semua orang berlarian, saya sedang merunduk di lantai di bawah meja," cuit seorang wanita yang terjebak dalam insiden itu. Ia dan tamu lainnya melarikan diri melalui tangga darurat. "Tembakan dan gelombang orang berlarian, berteriak lari, lari!."

"Ada penembakan di Bellagio. Seluruh tamu di lantai kasino berhamburan," kata seorang saksi mata.

Video yang dipublikasikan di media sosial menunjukkan orang-orang berkerumun bersama-sama, sementara puluhan mobil polisi berkumpul di luar hotel.

Seorang anggota departemen keamanan Bellagio mengatakan kepada The Independent dia tidak bisa memberikan informasi apapun tentang insiden itu.

"Yang bisa saya katakan adalah semua orang baik-baik saja," tambahnya.

Departemen Kepolisian Las Vegas tidak bisa segera dihubungi untuk dimintai informasi.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6566 seconds (0.1#10.140)