ISIS Eksekusi 6 Orang di Irak karena Menjual Rokok

Jum'at, 03 Juni 2016 - 08:35 WIB
ISIS Eksekusi 6 Orang...
ISIS Eksekusi 6 Orang di Irak karena Menjual Rokok
A A A
MOSUL - Kelompok Islamic State (ISIS) mengeksekusi enam orang di Mosul, Irak, atas tuduhan menjual rokok. Kelompok ini melarang konsumsi rokok karena melanggar syariah karena dianggap sebagai “bunuh diri perlahan-lahan”.

Eksekusi enam orang di Mosul itu dilaporkan media Irak, ARA.”Polisi syariah yang dipimpin hisbah ISIS menangkap enam orang di Mosul atas tuduhan menjual rokok,” tulis media Irak ini.

“Mereka kemudian dirujuk ke Mahkamah Syariah yang memerintahkan eksekusi langsung mereka pada hari Rabu atas tuduhan melanggar aturan yang diberlakukan kekhalifahan mereka,” lanjut laporan itu, yang dilansir semalam (2/6/2016).

Sebelum dieksekusi, enam orang itu dibawa ke sebuah alun-alun di Mosul. Mereka kemudian menghadapi regu tembak yang disaksikan banyak orang.

”Ratusan orang menyaksikan eksekusi brutal, mayat korban kemudian dipindahkan ke Rumah Sakit Al-Tib Al-Adli di Mosul,” imbuh laporan tersebut.

Sementara itu, di Suriah, ISIS memotong tangan seorang pria yang dituduh mencuri. Eksekusi potong tangan itu direkam dan videonya dipublikasikan secara online.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1016 seconds (0.1#10.140)