Denuklirisasi Semenanjung Korea, Korsel Gandeng Iran

Rabu, 04 Mei 2016 - 20:25 WIB
Denuklirisasi Semenanjung Korea, Korsel Gandeng Iran
Denuklirisasi Semenanjung Korea, Korsel Gandeng Iran
A A A
SEOUL - Presiden Korea Selatan (Korsel), Park Geun-hye mengatakan, kunjungan bersejarahnya ke Iran adalah kesempatan untuk mengamankan ruang kerjasama dengan negara Persia itu untuk denuklirisasi Semenanjung Korea.

"Kunjungan ini bertujuan untuk mengamankan ruang untuk kerjasama dengan Iran tentang isu denuklirisasi Semenanjung Korea," kata Park dalam pertemuan dengan wartawan dalam penerbangan dari Teheran ke Seoul, seperti dikutip dari Xinhua, Rabu (4/5/2016).

Park, yang bersua langsung dengan Presiden Iran Hassan Rouhani, mengatakan pertemuan itu sangat langka dan begitu berarti bagi Iran. Dalam pertemuan itu, Rouhani secara terbuka mengungkapkan posisi Iran terhadap denuklirisasi di Semenanjung Korea dengan tetap memperhatikan hubungan Iran dengan Korea Utara (Korut).

Dalam jumpa pers usai bertemu dengan Park, Rouhani menyatakan menolak pengembangan nuklir di Semenanjung Korea. Ia pun menentang setiap pengembangan nuklir dan secara terbuka mendukung reunifikasi damai di Semenanjung Korea.

Pernyataan Park ini datang di tengah kekhawatiran tentang uji coba nuklir kelima Korut. Militer Korut diperkirakan akan melakukan uji coba nuklir ke lima di tengah pelaksanaan konvensi partai yang berkuasa di Pyongyang.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5559 seconds (0.1#10.140)