Menolak Dijadikan Budak Seks, ISIS Eksekusi 250 Perempuan

Rabu, 20 April 2016 - 21:53 WIB
Menolak Dijadikan Budak...
Menolak Dijadikan Budak Seks, ISIS Eksekusi 250 Perempuan
A A A
BAGHDAD - Kelompok ekstrimis ISIS dikabarkan telah mengeksekusi 250 perempuan di Mosul karena menolak dijadikan budak seks. Para korban tersebut sebelumnya diperintahkan untuk menjalani 'kawin kontrak' dengan anggota ISIS.

"Setidaknya 250 perempuan sejauh ini telah dieksekusi oleh ISIS di kota Mosul karena menolak untuk menjalankan praktek jihad seksual, dan terkadang, anggota keluarga pada gadis tersebut juga turut dieksekusi karena menolak tunduk terhadap permintaan ISIS," kata pejabat dari Partai Demokrat Kurdistan, Said Mamuzini, seperti dikutip dari Daily Mail, Rabu (20/4/2016).

Sedangkan pejabat lainnya, dari Uni Patriotik Kurdistan, mengatakan bahwa para perempuan dilarang keluar sendirian di Mosul dan harus sepenuhnya ditutupi sementara di depan umum. "Mereka juga tidak diperbolehkan untuk memilih pasangan mereka," kata Ghayas Surchi.

Kabar tentang eksekusi itu muncul setelah pasukan Turki berhasil membunuh 32 orang yang diduga pejuang ISIS di sebuah kota dekat dengan kamp militer Bashiqa.

Sebelumnya, pada bulan Oktober terungkap jika ISIS menculik 500 perempuan Yazidi dari gadis-gadis muda ketika mereka menyerbu wilayah Sinjar pada bulan Agustus 2014. Dalam penyerangan itu, ISIS juga membantai lebih dari 5.000 laki-laki di kota itu.
(ian)
Berita Terkait
Enam Tahun Pasca Serangan...
Enam Tahun Pasca Serangan ISIS, Nasib Kaum Yazidi Masih Belum Jelas
Irak Setop Tayangan...
Irak Setop Tayangan Prank Berbau Aksi Teror
Bom Sepeda Motor Tewaskan...
Bom Sepeda Motor Tewaskan 4 Orang di Irak, Diduga Dilakukan ISIS
ISIS Masih Kuat, NATO...
ISIS Masih Kuat, NATO akan Kirim 3.500 Pasukan Tambahan ke Irak
Warga Irak Sambut Paus...
Warga Irak Sambut Paus Fransiskus di Bekas Pertahanan ISIS
Pernah Jajah Irak, George...
Pernah Jajah Irak, George Bush Akui Tak Tahu Banyak Urusan Internasional
Berita Terkini
Trump dan Zelensky Bertemu...
Trump dan Zelensky Bertemu selama 15 Menit di Sela-sela Pemakaman Paus Fransikus
18 menit yang lalu
Ledakan Besar Guncang...
Ledakan Besar Guncang Pelabuhan Bandar Abbas di Iran, Apakah Mossad Terlibat?
1 jam yang lalu
3 Negara yang Tak Hadiri...
3 Negara yang Tak Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Mana Saja Itu?
2 jam yang lalu
Jenderal Rusia Tewas...
Jenderal Rusia Tewas dalam Ledakan Bom Mobil, Kremlin Tebar Ancaman
3 jam yang lalu
Dunia Tak Baik-baik...
Dunia Tak Baik-baik Saja, Diplomasi Spontan Menggema pada Pemakaman Paus Fransiskus
4 jam yang lalu
Dokumen CIA 1993 Prediksi...
Dokumen CIA 1993 Prediksi Siapa Pemenang dalam Perang India dan Pakistan
4 jam yang lalu
Infografis
Ukraina Menolak Bayar...
Ukraina Menolak Bayar Utang Rp5.705 Triliun kepada AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved