Dipindah dengan Crane, Air India Jatuh dari Ketinggian 18 Meter

Senin, 11 April 2016 - 12:33 WIB
Dipindah dengan Crane,...
Dipindah dengan Crane, Air India Jatuh dari Ketinggian 18 Meter
A A A
HYDERABAD - Sebuah pesawat Air India jatuh dari ketinggian 60 kaki atau sekitar 18 meter ketika ditarik dengan mesin crane.

Pesawat tipe Airbus A320 yang berada di Bandara Begumpet, di Hyderabad, hendak dipindah dengan crane ke lokasi pusat pelatihan penerbangan terdekat.

Namun, ketika ditarik hingga di ketinggian 60 kaki, pesawat kosong ini tiba-tiba jatuh dan menimpa dinding di bawahnya. Mesin derek crane dilaporkan tidak kuat mengakut pesawat Air India yang beratnya mencapai 70 ton ini.

Menurut pejabat setempat, tidak ada yang terluka dalam insiden jatuhnya pesawat Air India. Pesawat yang dipindah ini tidak dalam layanan terbang. Pesawat sudah dalam kondisi rusak.

Dipindah dengan Crane, Air India Jatuh dari Ketinggian 18 Meter


Insiden terjadi kemarin sekitar pukul 07.00 pagi waktu India. Dugaan sementara, mesin derek crane kehilangan keseimbangan ketika menarik pesawat jumbo ini.

Itu adalah pesawat yang tidak digunakan dan sedang dipindahkan ke lokasi pusat pelatihan pada jarak sekitar empat kilometer dari bandara untuk tujuan pelatihan. Layanan derek telah terlibat dan sementara pesawat itu diangkat hari ini, crane membungkuk dan (pesawat) itu jatuh sekitar 07.15,” kata K Kiran, seorang perwira polisi di Hyederabad, India, seperti dikutip NDTV, Senin (11/4/2016).

Pesawat ini telah diparkir di hanggar sejak 2007, ketika operasi penerbangan bergeser dari Begumpet ke bandara baru.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2408 seconds (0.1#10.140)