Bertemu Dubes Israel, Legislator Mesir Diusir dari Parlemen

Kamis, 03 Maret 2016 - 19:39 WIB
Bertemu Dubes Israel,...
Bertemu Dubes Israel, Legislator Mesir Diusir dari Parlemen
A A A
KAIRO - Politikus sekaligus pembawa acara talk show, Tawfik Okasha, diusir oleh mayoritas koleganya di Parlemen Mesir. Hal ini terjadi setelah Okasha kedapatan bertemu dan makan malam dengan Duta Besar Israel untuk Mesir, Haim Koren.

Dalam pertemuan tersebut, keduanya dilaporkan terlibat diskusi tentang pembangunan bendungan Grand Renaissance Dam oleh Ethiopia dan konflik Palestina-Israel. Koren mengaku jika pertemuan tersebut adalah ide Okasha dikutip dari laman Al Jazeera, Kamis (3/3/2016).

Insiden ini adalah yang terbaru setelah kejadian pelemparan sepatu kepada Okasha. Peristiwa itu terjadi tiga hari lalu dalam sebuah pertemuan di parlemen Mesir.

Okasha adalah mantan anggota Partai Demokrat Nasional Hosni Mubarak. Ia sempat dihujat atas dukungan terhadap penguasa militer Mesir yang membuat Presiden Mohammed Morsi turun dari kursi jabatannya.

Meskipun sering menuduh lawan-lawannya terlibat kolusi dengan Israel, Okasha justru memuji operasi militer Israel di Gaza dan telah meminta Perdana Menteri Benjamin Netanyahu untuk menyerang Iran.
(ian)
Berita Terkait
Bulan Depan, Maskapai...
Bulan Depan, Maskapai Mesir Mulai Penerbangan Langsung ke Israel
Bersitegang, Ini Kekuatan...
Bersitegang, Ini Kekuatan Militer Israel vs Mesir
Siapa Anwar Sadat? Presiden...
Siapa Anwar Sadat? Presiden Mesir yang Mengakui Israel tapi Dimusuhi Rakyatnya Sendiri
67 Juta Warga Mesir...
67 Juta Warga Mesir Berhak Berikan Suaranya dalam Pemilihan Presiden Mesir
Mesir Rencanakan Perang...
Mesir Rencanakan Perang Melawan Israel, Pasukan Zionis Diperingatkan
5 Fakta Perang Yom Kippur,...
5 Fakta Perang Yom Kippur, saat Israel Hancurkan Pasukan Mesir dalam Sekejap
Berita Terkini
Putin Klaim Rusia Rebut...
Putin Klaim Rusia Rebut Kembali Kursk dari Tentara Ukraina
2 jam yang lalu
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
3 jam yang lalu
Trump dan Zelensky Bertemu...
Trump dan Zelensky Bertemu selama 15 Menit di Sela-sela Pemakaman Paus Fransikus
4 jam yang lalu
Ledakan Besar Guncang...
Ledakan Besar Guncang Pelabuhan Bandar Abbas di Iran, Apakah Mossad Terlibat?
5 jam yang lalu
3 Negara yang Tak Hadiri...
3 Negara yang Tak Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Mana Saja Itu?
6 jam yang lalu
Jenderal Rusia Tewas...
Jenderal Rusia Tewas dalam Ledakan Bom Mobil, Kremlin Tebar Ancaman
7 jam yang lalu
Infografis
Presiden AS Donald Trump...
Presiden AS Donald Trump Tolak Rencana Israel Menyerang Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved