ISIS Mundur dari Wilayah Perbatasan Suriah-Turki

Sabtu, 16 Januari 2016 - 18:41 WIB
ISIS Mundur dari Wilayah Perbatasan Suriah-Turki
ISIS Mundur dari Wilayah Perbatasan Suriah-Turki
A A A
DAMASKUS - Militan kelompok Negara Islam Irak Suriah, ISIS, menarik diri dari kota utama di Provinsi Aleppo yang berada di wilayah perbatasan Suriah-Turki. Mereka mundur setelah pasukan Suriah berhasil merangsek maju di sebelah utara Provinsi Aleppo.

"ISIS mulai menarik diri dari kota al-Bab di pedesaan timur provinsi Aleppo, setelah pasukan Suriah mendekati kota itu dan hanya berada beberapa kilometer," demikian laporan stasiun televisi al-Mayadeen.

"Militan yang mundur bergerak ke kota sebelah utara Suriah, al-Raqqa, yang secara de facto disebut sebagai ibukota kelompok militan itu," sambung laporan tersebut seperti dikutip dari laman Xinhua, Sabtu (16/1/2016).

ISIS menguasai penuh kota al-Bab sejak pertengahan November 2013. Namun tentara Suriah, didukung oleh pasukan Hizbullah dan serangan udara Rusia, baru-baru ini melancarkan serang besar-besaran ke sejumlah wilayah di Aleppo.

Berbekal bantuan dari Hizbullah dan Rusia, tentara Suriah terus merangsek maju untuk menguasai pedesaan sebelah timur Aleppo yang merupaka kota terbesar kedua di Suriah. Kemajuan yang ditunjukkan oleh pasukan Suriah dinilai para pengamat sebagai dorongan untuk mengkonsolidasikan posisi pemerintah Suriah jelang pembicaraan damai pada 25 Januari mendatang.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6573 seconds (0.1#10.140)