Sisi: Jika Rakyat Mengizinkan, IM Bisa Kembali Berpolitik

Rabu, 04 November 2015 - 21:17 WIB
Sisi: Jika Rakyat Mengizinkan,...
Sisi: Jika Rakyat Mengizinkan, IM Bisa Kembali Berpolitik
A A A
KAIRO - Presiden Mesir Abdel Fattah el-Sisi membuat sebuah pernyataan yang mengejutkan mengenai Ikhwanul Muslimin (IM). Sisi menuturkan, mungkin akan mencabut larangan kepada IM, dan mengizinkan kelompok tersebut kembali ke dunia politik di Mesir.

Tapi, sisi mengatakan, ada satu syarat yang harus dipenuhi oleh IM jika ingin larangan terhadap mereka dicabut. Syarat tersebut adalah adanya izin dari rakyat Mesir bagi IM untuk kembali berpolitik, dan melakukan kegiatan mereka di Mesir.

"Masalahnya bukan tergantung pada pemerintah atau kepada saya. Itu tergantung pada opini publik Mesir. Masyarakat Mesir adalah masyarakat cinta damai dan mereka tidak suka kekerasan. Mereka bereaksi melawan IM dan waspada terhadap mereka," ucap Sisi dalam sebuah wawancara dengan BBC, Rabu (4/11).

"Negara ini cukup besar untuk mengakomodir semuanya. Mereka (IM) adalah bagian dari Mesir dan rakyat Mesir harus memutuskan peran apa yang bisa mainkan." sambungnya, seperti dilansir Reuters pada Rabu (4/11).

Paska jatuhnya Mohamed Morsi dari kursi Presiden Mesir, IM bukan hanya dilarang untuk berkegiatan Mesir, tapi juga telah dicap sebagai kelompok teror oleh pemerintah Mesir saat ini.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0135 seconds (0.1#10.140)