Dendam pada AS, Algojo ISIS Penggal 4 Pejuang Peshmerga

Sabtu, 31 Oktober 2015 - 14:53 WIB
Dendam pada AS, Algojo...
Dendam pada AS, Algojo ISIS Penggal 4 Pejuang Peshmerga
A A A
MOSUL - Algojo-algojo ISIS memenggal empat pejuang Kurdi Peshmerga. Eksekusi itu diklaim sebagai balas dendam pada Amerika Serikat (AS), di mana pasukan khususnya menyelamatkan 70 sandera yang hendak dieksekusi ISIS di Irak.

ISIS telah menyebarkan video eksekusi empat pejuang Peshmerga itu. Seorang militan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) yang mengenakan topeng mengatakan bahwa video eksekusi itu sebagai aksi balas dendam atas serangan pasukan khusus AS.

Aksi pasukan khusus AS beberapa hari lalu menewaskan sekitar 20 militan ISIS. Seorang tentara AS, Sersan Joshua Wheeler ikut tewas dalam operasi tersebut.

Militan ISIS yang membuat pernyataan di video tentang eksekusi itu merupakan pria berbahasa Inggris dengan aksen Amerika. Dia tampak menggenggam pisau dan berdiri di dekat salah satu sandera.

Tiga militan ISIS lain yang semuanya berpakaian hitam dengan penutup wajah juga terlihat memegang pisau di belakang tiga pejuang Kurdi yang mengenakan jumpsuits oranye.

Gambar video berdurasi 15 menit itu sebagian dipublikasikan Daily Mail, Sabtu (31/10/2015). Ketika salah satu pejuang Peshmerga dieksekusi, tiga pejuang Peshmerga lainnya dipaksa menonton dengan kondisi gemetar penuh ketakutan. Ketiganya kemudian menyusul dieksekusi.

Video eksekusi memukakkan dari kelompok ISIS itu diawali dengan kondisi penjara di Hawija, Irak utara, yang digerebek oleh pasukan khusus AS.
(mas)
Berita Terkait
Pernah Jajah Irak, George...
Pernah Jajah Irak, George Bush Akui Tak Tahu Banyak Urusan Internasional
Pasukan Pimpinan AS...
Pasukan Pimpinan AS Akhiri Misi Tempur di Irak
Profil Jassim Al Mazrouei...
Profil Jassim Al Mazrouei Jenderal Tertinggi ISIS yang Berhasil Dibunuh Tentara Irak
ISIS Luncurkan Serangan...
ISIS Luncurkan Serangan di Baghdad, 11 Orang Terbunuh, 8 Luka
ISIS Manfaatkan Pandemi...
ISIS Manfaatkan Pandemi COVID-19 untuk Tingkatkan Serangan di Irak
Rusia Ungkap Bagaimana...
Rusia Ungkap Bagaimana AS Memfasilitasi Pembentukan Kelompok Teror Seperti ISIS
Berita Terkini
Israel Bersiap Menyerang...
Israel Bersiap Menyerang dengan Bom Canggih, Seberapa Kuat Pertahanan Udara Iran?
33 menit yang lalu
AS Bombardir Pelabuhan...
AS Bombardir Pelabuhan Bahan Bakar Yaman yang Dikuasai Houthi, 38 Orang Tewas
1 jam yang lalu
Spesifikasi Taurus,...
Spesifikasi Taurus, Rudal Canggih Jerman yang Bakal Dikerahkan ke Ukraina untuk Melawan Rusia
1 jam yang lalu
Spesifikasi Tupolev...
Spesifikasi Tupolev Tu-95, Pesawat Pengebom Nuklir Rusia yang Disebut Akan Dikerahkan ke Indonesia
1 jam yang lalu
Pakar Ungkap Mengapa...
Pakar Ungkap Mengapa Putin Inginkan Pangkalan di Indonesia, Ada Kaitannya dengan AS
4 jam yang lalu
Zelensky: China Memasok...
Zelensky: China Memasok Senjata ke Rusia!
5 jam yang lalu
Infografis
Mel Gibson Serukan Pemerintah...
Mel Gibson Serukan Pemerintah AS Bongkar Kebenaran Serangan 9/11
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved