Pasukan AS Hancurkan Penjara ISIS

Rabu, 28 Oktober 2015 - 16:24 WIB
Pasukan AS Hancurkan...
Pasukan AS Hancurkan Penjara ISIS
A A A
LONDON - Sebuah video yang menunjukkan aksi balas dendam pasukan Amerika Serikat (AS) terhadap ISIS beredar di dunia maya. Dalam video tersebut, pasukan AS melancarkan serangan udara terhadap sebuah penjara milik ISIS, menyusul kematian seorang komandan pasukan AS dalam operasi pembebasan sandera beberapa waktu lalu.

Dalam video tersebut, sebuah bangunan di Al-Hawija, Kirkuk, Irak terkunci dan menjadi target serangan. Hanya dalam beberapa detik kemudian, sebuah rudal dilepaskan dan menghantam penjara itu hingga hancur tak tersisa, seperti dikutip dari laman Express, Rabu (28/10/2015).

Serangan ini muncul setelah Sersan Joshua Wheeler, seorang tentara AS tewas dalam operasi pembebasan 70 sandera suku Kurdi. Ia menjadi tentara AS pertama yang tewas dalam pertempuran sejak AS memulai kampanye ofensif terhadap kelompok teroris tahun lalu.

Operasi penyelamatan sandera itu dilakukan setelah menerima informasi bahwa para sandera akan dieksekusi secara massal.

"Penyelamatan warga Irak dari ekskusi barbar Daesh menggarisbawahi ketepatan waktu dan pentingnya misi kontra terorisme serta menyoroti mengapa kita harus turun tangan dan akhirnya mengalahkan Daesh," ujar juru bicara pasukan koalisi AS Kolonel Christopher Garver menyebut ISIS dalam bahasa Arab.
(ian)
Berita Terkait
Pasca Bom Bunuh Diri...
Pasca Bom Bunuh Diri ISIS-K, Pasukan Taliban Blokade Jalan di Kawasan Bandara Kabul
ISIS Serbu Penjara Kurdi...
ISIS Serbu Penjara Kurdi Suriah, 25 Tewas
ISIS Tingkatkan Pertempuran...
ISIS Tingkatkan Pertempuran di Sinai, Rumah Warga Jadi Jebakan Bom
Simpatisan ISIS Serang...
Simpatisan ISIS Serang Desa di Nigeria, 59 Tewas
Serbu Penjara di Afghanistan,...
Serbu Penjara di Afghanistan, Anggota ISIS Bebaskan Ratusan Tahanan
ISIS Klaim Serangan...
ISIS Klaim Serangan Mortir di Kabul
Berita Terkini
Netanyahu Menggila,...
Netanyahu Menggila, akan Perluas Perang di Gaza
33 menit yang lalu
5 Fakta Menarik Gibran,...
5 Fakta Menarik Gibran, Pernah Menimba Ilmu di Prancis hingga Dukung Kemerdekaan Suriah
1 jam yang lalu
5 Fakta Kebakaran Israel...
5 Fakta Kebakaran Israel yang Menggemparkan, Karma untuk Gaza?
2 jam yang lalu
Siapa Scott Bessent,...
Siapa Scott Bessent, Menkeu Gay AS yang Resmikan Penjualan Logam Jarang Ukraina ke AS?
2 jam yang lalu
Kereta Peluru Shinkansen...
Kereta Peluru Shinkansen Jepang Lumpuh Gara-gara Seekor Ular
3 jam yang lalu
5 Negara yang Menolak...
5 Negara yang Menolak Membantu Padamkan Kebakaran Israel
3 jam yang lalu
Infografis
AS Siapkan 100 Hari...
AS Siapkan 100 Hari Lagi untuk Damaikan Rusia dan Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved