Wakil Menteri Hukum Irak Jadi Korban Penculikan di Baghdad

Selasa, 08 September 2015 - 22:46 WIB
Wakil Menteri Hukum...
Wakil Menteri Hukum Irak Jadi Korban Penculikan di Baghdad
A A A
BAGHDAD - Wakil Menteri Hukum Irak, Abdel Karim Faris, diculik oleh orang bersenjata berpakaian serba hitam di daerah Baghdad Utara. Seperti diutarakan oleh sumber-sumber keamanan, peristiwa ini merupakan insiden penculikan pejabat kedua kalinya yang terjadi dalam sepekan terakhir.

Seperti dikutip dari Reuters, Selasa (8/9/2015) belum ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas kejadian ini. Sumber keamanan menyatakan, pejabat kementerian lain dan dua penjaga juga telah menjadi korban penculikan.

Baghdad sendiri menjadi daerah yang berbahaya dalam beberapa tahun terakhir karena keberadaan kelompok kriminal bersenjata yang kerap melakukan pembunuhan, penculikan, dan pemerasan.

Termasuk beberapa elemen kelompok Syiah bersenjata, yang merupakan gerakan perlawanan terhadap ISIS. Mereka diduga telah melakukan kejahatan penculikan untuk tujuan politik atau pun kriminal murni.

Pekan lalu, orang-orang bersenjata lengkap menangkap 18 pekerja konstruksi asal Turki di sebuah stadion olahraga yang sedang dibangun di timur laut Baghdad. Pasukan keamanan Irak yang menyelidiki kasus tersebut menyerbu markas milisi Syiah yang didukung oleh Iran, namun hasilnya nihil. Hingga kini, para pekerja Turki tersebut masih belum ditemukan.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1357 seconds (0.1#10.140)