Temuan Puing Pesawat di Maladewa Dibawa ke Malaysia
A
A
A
KUALA LUMPUR - Puing-puing pesawat yang diduga bagian dari pesawat Malaysia Airlines MH370 yang ditemukan di Maladewa akan dibawa ke Malaysia untuk dianalisis.
Deputi Menteri Transportasi Malaysia, Ab Aziz Kaprawi mengatakan, puing-puing tersebut harus dianalisis lebih lanjut dan akan dibawa ke Malaysia guna diverifikasi, apakah puing tersebut adalah bagian dari pesawat MH370. Demikian diberitakan Bernama yang dikutip Xinhua, Selasa (12/8/2015).
Seperti diberitakan sebelumnya, sebuah potongan besi berukurang 5 sampai 7 inci yang diduga bagian dari pesawat MH370 yang hilang setahun lalu ditemukan di Maladewa.
Meski begitu, Menteri Transportasi Malaysia Liow Tiong Lai mengatakan, terlalu dini mengatakan jika puing-puing tersebut merupakan bagian dari pesawat MH370. Namun, pihaknya akan mengirimkan tim ke Maladewa untuk memeriksa puing tersebut.
Sebelumnya pada pekan lalu, Perdana Menteri Malaysia Najib Razak mengatakan, puing pesawat yang ditemukan pulau Reunion yang berada di Samudera Hindia adalah bagian dari pesawat.
Hilangnya pesawat Malaysia Airlines MH370 masih menjadi misteri. Pesawat yang sedang melakukan penerbangan dari Kuala Lumpur, Malaysia, ke Bijing, China, itu tiba-tiba menghilang dari radar.
Hingga kini, pesawat yang membawa 239 penumpang dan awak yang hilang pada tanggal 8 Maret 2014 itu tidak diketahui rimbanya, hingga ditemukan puing-puing pesawat di Pulau Reunion beberapa waktu lalu.
Deputi Menteri Transportasi Malaysia, Ab Aziz Kaprawi mengatakan, puing-puing tersebut harus dianalisis lebih lanjut dan akan dibawa ke Malaysia guna diverifikasi, apakah puing tersebut adalah bagian dari pesawat MH370. Demikian diberitakan Bernama yang dikutip Xinhua, Selasa (12/8/2015).
Seperti diberitakan sebelumnya, sebuah potongan besi berukurang 5 sampai 7 inci yang diduga bagian dari pesawat MH370 yang hilang setahun lalu ditemukan di Maladewa.
Meski begitu, Menteri Transportasi Malaysia Liow Tiong Lai mengatakan, terlalu dini mengatakan jika puing-puing tersebut merupakan bagian dari pesawat MH370. Namun, pihaknya akan mengirimkan tim ke Maladewa untuk memeriksa puing tersebut.
Sebelumnya pada pekan lalu, Perdana Menteri Malaysia Najib Razak mengatakan, puing pesawat yang ditemukan pulau Reunion yang berada di Samudera Hindia adalah bagian dari pesawat.
Hilangnya pesawat Malaysia Airlines MH370 masih menjadi misteri. Pesawat yang sedang melakukan penerbangan dari Kuala Lumpur, Malaysia, ke Bijing, China, itu tiba-tiba menghilang dari radar.
Hingga kini, pesawat yang membawa 239 penumpang dan awak yang hilang pada tanggal 8 Maret 2014 itu tidak diketahui rimbanya, hingga ditemukan puing-puing pesawat di Pulau Reunion beberapa waktu lalu.
(esn)