Klaim Dibayar Yesus, Wanita AS Emoh Bayar Makanan Restoran

Rabu, 15 Juli 2015 - 17:29 WIB
Klaim Dibayar Yesus,...
Klaim Dibayar Yesus, Wanita AS Emoh Bayar Makanan Restoran
A A A
SOUTH CAROLINA - Seorang wanita di Amerika Serikat (AS) bernama April Yates, 51, ditangkap polisi karena menolak membayar tagihan makanan yang dia pesan di sebuah restoran. Wanita itu dengan tenangnya mengklaim tagihan makanan akan dibayar Yesus.

April Yates mengatakan bahwa Yesus akan membayar tagihan makanan sebesar US$26 atau sekitar Rp347 ribu di Restoran Bennetts Calabash di Myrtle Beach, South Carolina.

Menurut pihak Kepolisian Myrtle Beach, Yates telah duduk di restoran selama hampir empat jam. Setelah dia dia mulai berbuat onar dan mengganggu pelanggan lain.

Pihak manajemen restoran lantas meminta Yates untuk meninggalkan restoran dan membayar tagihan makanan. Tapi, dia menolak membayar tagihan itu.

Pihak manajamen pun menelepon polisi.Seorang petugas polisi yang datang ke restoran bertanya kepada Yates, apakah dia mempunyai uang untuk membayar tagihan makanan. Wanita itu menjawab tidak punya.

Petugas kemudian meminta Yates menjelaskan rencananya untuk membayar tagihan makanan itu. Yates dengan tenangnya menjawab; ” Yesus akan membayar untuk itu.”

Yates, seperti dikutip news.com.au, Rabu (15/7/2015), akhirnya ditangkap atas tuduhan penipuan. Dia kemudian ditahan di penjara Myrtle Beach.
(mas)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6828 seconds (0.1#10.140)