PM Luksemburg Nikahi Pasangan Homoseksualnya

Jum'at, 15 Mei 2015 - 18:47 WIB
PM Luksemburg Nikahi Pasangan Homoseksualnya
PM Luksemburg Nikahi Pasangan Homoseksualnya
A A A
LUKSEMBURG - Perdana Menteri (PM) Luksemburg, Xavier Bettel, pada Jumat (15/5/2015) menjadi pemimpin pertama di Uni Eropa yang menikah dengan pasangan homoseksualnya.

Pernikahan sejenis ini masih dianggap kontroversial karena negara tersebut didominasi umat Katolik yang masih memegang aturan konservatif.

Xavier Bettel, 42, dan pasangan homoseksualnya, Gauthier Destenay. ”Semua orang yang hangat dan positif,” kata seorang penyiar, Stephane Bern, yang merupakan seorang teman lama dari pasangan itu. Dia menjadi tamu pernikahan tersebut.

“Ini tidak akan menjadi upacara yang mencolok tetapi menjadi simbolisme yang sangat kuat,” lanjut dia, seperti diberitakan surat kabar Luxemburger Wort.

Seorang pejabat di Luksemburg mengatakan, Bettel telah lama terbuka tentang masalah seksualitasnya. Bettel mengambil alih kekuasaan 18 bulan lalu setelah partainya memenangkan Pemilu.

Bettel kepada Los Angeles Times mengatakan, bahwa bahwa pasangan homoseksualnya, Destenay, adalah seorang arsitek Belgia. Mereka menjalin hubungan sejak 2010. ”Saya mengatakan 'Ya'," katanya. ”Saya hanya memiliki satu kehidupan dan saya tidak ingin menyembunyikan hidup saya.”
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6252 seconds (0.1#10.140)