Al-Qaeda Siap Balas Aksi AS di Suriah

Minggu, 28 September 2014 - 11:57 WIB
Al-Qaeda Siap Balas Aksi AS di Suriah
Al-Qaeda Siap Balas Aksi AS di Suriah
A A A
RAQQA - Kelompok yang berafiliasi dengan al-Qaeda di Suriah, Nusra Front menegaskan mereka akan membalas perbuatan Amerika Serikat (AS) dan sekutunya yang telah membombardir wilayah Suriah.

Melansie Al Jazeera, Minggu (28/9/2014), ini merupakan respon pertama yang dikeluarkan oleh kelompok tersebut semenjak AS dan sekutunya mulai membombardir Suriah dakam satu pekan terakhir. Nusra Front menyebut apa yang dilakukan AS dan sekutu adalah panggilan perang melawan Islam.

"Negara-negara ini (AS dan sekutu) telah melakukan perbuatan yang sangat mengerikan yang akan menempatkan mereka dalam daftar target jihad di seluruh dunia," kata juru bicara Nusra Front, Abu Firas al-Suri, dalam pernyataan yang diposting di internet.

“Ini bukanlah perang melawan kelompok kami, tapi ini merupakan perang melawan seluruh umat Islam,” al-Suri menambahkan. Pernyataan ini datang setelah Pentagon mengatakan mereka telah membombardiri tujuh lokasi di Suriah yang diduga sebagai basis ISIS.

Serangan yang dilakukan oleh AS dan sekutunya yang tergabung dalam koalisi internasional telah membuat Nusra Front dan juga ISIS semakin tertekan. Namun, menurut laporan pewarta Al Jazeera yang berada di lokasi, banyak masyarakat yang kecewa dengan operasi yang dilakukan oleh AS.

“Kami telah mencoba berbicara dengan banyak warga setempat, dan mayoritas dari mereka tidak melihat efektifitas dari serangan yang dilakukan oleh AS, yang bahkan membuat warga setempat turut terdesak,” seorang perwarta Al-Jazeera.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2993 seconds (0.1#10.140)