Aleppo Kembali Dibombardir, Toko Roti dan RS Hancur

Rabu, 28 September 2016 - 17:04 WIB
Aleppo Kembali Dibombardir, Toko Roti dan RS Hancur
Aleppo Kembali Dibombardir, Toko Roti dan RS Hancur
A A A
ALEPPO - Jet-jet tempur Suriah dilaporkan kembali melakukan serangan ke Aleppo. Dalam serangan kali ini, sebuah toko roti hancur dan sebuah rumah sakit di kota tersebut mengalami kerusakan yang cukup parah.
Mohammad Abu Rajab, seorang ahli radiologi di rumah sakit trauma terbesar di Aleppo mengatakan, pasien di rumah sakit mereka tertimpa puing-puing bangunan yang berjatuhan akibat serangan udara tersebut.
"Jet tempur tersebut terbang di atas kami dan langsung menjatuhkan rudal ke rumah sakit ini. Puing-puing menimpa pasien di unit perawatan intensif," kata Rajab, seperti dilansir Reuters pada Rabu (28/9).
Dia menambahkan, serangan itu juga menghancurkan simpanan oksigen dan generator di rumah sakit tersebut. "Para pasien harus dipindahkan ke rumah sakit lain," sambungnya.
Sementara itu, Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia, yang memonitor konflik menuturkan, serangan itu turut menghantam toko roti di lingkungan al-Maadi. Enam warga yang sedang mengantri untuk membeli roti tewas akibat serangan tersebut.
Militer Suriah sendiri mengakui, mereka melakukan serangan udara di Aleppo dan sekitarnya. Namun, Damaskus menyebut serangan itu menargetkan basis pemerontak dan teroris di kota tersebut.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2964 seconds (0.1#10.140)